16 April 2025

Get In Touch

Sejumlah Kebutuhan Pangan di Kediri Alami Kenaikan Harga

Menurut pedagang sayur mayur di Pasar Setono Betek sepi pembeli
Menurut pedagang sayur mayur di Pasar Setono Betek sepi pembeli

KEDIRI (Lenteratoday) -Sejumlah kebutuhan pangan berupa beras, gula dan sayur mayur di Kota Kediri mengalami kenaikan harga. Para pedagang di pasar tradisional mulai menaikkan harga sayur sekitar 20 persen. Seiring kenaikan berbagai bahan kebutuhan pokok, mereka juga mengeluhkan sepi pembeli.

Di Pasar Setono Betek, harga sayur bayam, kangkung, buncis, sawi, hingga cabai rawit mulai naik. Kenaikan yang paling signifikan terjadi pada cabe rawit dengan harga hingga Rp. 50 ribu per kilogram.

Yana, salah satu pedagang di Pasar Seton Betek mengungkapkan harga sejumlah jenis sayuran rata-rata mengalami kenaikan hingga 20 persen. Menurutnya, hal ini dipicu kemarau panjang yang membuat produktivitas pemasok sayuran menurun sedangkan permintaan beberapa jenis sayuran meningkat.

“Kondisi ini sudah terjadi sejak dua bulan terakhir dan menyebabkan penjualan menurun. Pembeli juga sepi, mungkin masyarakat lebih berhemat karena semua kebutuhan pokok mengalami kenaikan harga,” ujar Yana saat ditemui, Jumat (6/10/23).

Dia menggambarkan penurunan pembeli itu berdasarka kunjungan ke lapak sayurnya. Sebalumnya rata-rata pembeli yang datang bisa mencapai 25-30 pembeli. “Saat ini ada 10 pembeli sudah bagus,” ujar Yana.

Meski harga sejumlah sayur mayur mengalami kenaikan, namun ada ada juga yang justru menurun atau stabil. Seperti tomat dari harga normal Rp 10.000/kg anjlok menjadi Rp 6.000-Rp 8.000/kg. Sementara bawang merah berada di harga Rp 20.000/kg.

“Harga dua komoditi ini, tomat dan bawang, tergolong rendah dan tidak ikut naik. Mungkin ini imbas masa panen raya. Jadi persediaan melimpah,” ujar Yana.

Reporter: Gatot Sunarko|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.