20 April 2025

Get In Touch

Jokowi Kembali Berharap Upacara Agustusan 2024 di IKN

Tangkapan layar - Presiden RI Joko Widodo saat menyampaikan sambutan dalam acara Malam Apresiasi Nusantara, diikuti dari YouTube Sekretariat Presiden di Jakarta, Jumat (22/9/2023).
Tangkapan layar - Presiden RI Joko Widodo saat menyampaikan sambutan dalam acara Malam Apresiasi Nusantara, diikuti dari YouTube Sekretariat Presiden di Jakarta, Jumat (22/9/2023).

JAKARTA (Lenteratoday)-Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pekerja konstruksi atas dedikasi bekerja siang malam membangun infrastruktur Ibu Kota Nusantara (IKN).  Dia pun berharap pelaksanaan upacara Hari Kemerdekaan RI tahun 2024 bisa dilakukan di IKN.

"Ini adalah pekerjaan besar, pembangunan ini adalah pekerjaan yang sangat besar dan kita harapkan tahun depan kita sudah bisa upacara 17 Agustus, upacara kemerdekaan di Ibu Kota Nusantara," ujar Jokowi dalam acara malam apresiasi Nusantara yang disiarkan di YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (22/9/2023).

"Bapak, ibu, setuju? Bapak, ibu, setuju? Bapak, ibu, setuju? Bapak, ibu, setuju?" tanya Jokowi dijawab kata setuju oleh hadirin.

Jokowi menambahkan berbagai pembangunan di IKN telah dimulai. Salah satunya pembangunan Hotel Nusantara."Kemarin sudah dilakukan peletakan batu pertama dimulai pembangunan hotel di sini, hotelnya bintang lima," jelasnya.

Selain itu, pembangunan rumah sakit juga telah dimulai. Jokowi juga telah meletakkan batu pertama pembangunan training center untuk tim nasional sepakbola Indonesia."Tadi pagi juga sudah dimulai peletakan batu pertama pembangunan rumah sakit besar di Ibu Kota Nusantara. Tadi pagi juga sudah dimulai peletakan batu pertama pembangunan training center timnas Indonesia untuk sepakbola yang akan dibangun 8 lapangan bola, bayangin 8 lapangan sepakbola," tutur dia.

Jokowi juga menerima buku 'Peta Jalan Indonesia Emas' yang diberikan oleh Ketua Kadin RI Arsjad Rasjid. Jokowi mengatakan pemerintah tentunya akan menggunakan ilmu dari buku itu untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.

"Yang terakhir mengenai penyerahan buku peta jalan Indonesia Emas yang diberikan oleh Bapak Arsjad Ketua Kadin Indonesia kepada pemerintah. Ini akan kita pakai sebagai bahan dalam merencanakan peta jalan menuju Indonesia Emas di tahun 2045," katanya.

"Nanti yang menikmati adalah yang muda-muda ini, nih, nih (sambil menunjuk penonton)," tambahnya.

Reporter:dya,rls|Editor:widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.