
PALANGKA RAYA (Lenteratoday) – Sepuluh orang anggota DPRD Kota Palangka Raya dari Daerah Pemilihan (Dapil) II melaksanakan reses di Kelurahan Menteng, Kecamatan Jekan Raya,Sabtu (5/8/2023). Dalam reses yang dipimpin oleh Subandi, Ketua Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, keluhan soal jalan rusak mendominasi saat berdiskusi dengan masyarakat.
“Banyak usulan dan masukan yang disampaikan masyarakat, namun keluhan utama adalah kondisi jalan yang rusak parah,” papar Subandi.
Ia mengatakan, di Kelurahan tersebut ada beberapa jalan yang diusulkan masyarakat untuk segera dilakukan perbaikan. Diantaranya yaitu Jalan Pramuka, Jalan Jati, Jalan Mutiara dan Jalan Kalibata I.
Subandi berjanji usulan akan dibahas kembali pada rapat paripurna. Hasilnya akan dilaporkan ke Pemerintah Kota Palangka Raya untuk dimasukkan dalam rencana pembangunan.
"Kami harap usulan perbaikan jalan bisa diakomodir melalui APBD murni maupun APBD perubahan," ungkapnya.
Para anggota dewan dari Dapil II tidak hanya sekadar menampung aspirasi, tapi juga melihat secara langsung untuk mengetahui kondisi sesungguhnya dari jalan yang dilaporkan rusak oleh masyarakat tersebut.
"Setiap usulan dan aspirasi masyarakat yang disampaikan pada reses, kami himpun serta tindaklanjuti, dan akan kami sampaikan kepada Pemkot Palangka Raya melalui Rapat Paripurna," pungkasnya.
Reporter : Novita/ editor: widyawati