20 April 2025

Get In Touch

Sebanyak 253 Perusahaan Manufaktur Terkemuka Hadir di Surabaya

Booth Exhibition Kawan Lama Solution. (Jannatul Firdaus/Lenteratoday)
Booth Exhibition Kawan Lama Solution. (Jannatul Firdaus/Lenteratoday)

SURABAYA (Lenteratoday) - The 17th International Manufacturing Machinery, Equipment, Materials and Services Exhibition-Manufacturing Surabaya 2023 hadir kembali. Acara yang berlangsung 12 - 15 Juli 2023 di Grand City Convention & Exhibition Center Surabaya, pameran ini melibatkan 253 perusahaan terkemuka di industri manufaktur.

PT Pamerindo Indonesia sebagai penyelenggara mengedepankan pameran sektor manufaktur yang komprehensif, disertai dengan platform yang praktis dalam mengakomodir berbagai informasi bagi para pelaku industri, utamanya sektor manufaktur di kawasan Jawa Timur.

Dilansir dari situs kemenperin.go.id, ditengah menurunnya impor bahan baku, industri manufaktur telah menjadi kontributor terbesar dalam capaian nilai ekspor nasional periode Januari - April 2023 senilal USD60,63 Miliar. Namun demikian, sektor manufaktur saat ini terus berupaya menjalankan langkah-langkah strategis untuk menjaga pasar serta upaya untuk mendorong peningkatan ekspor dan penguasaan pasar dalam negeri.

"Seri ke 17 dari pameran manufaktur ini merupakan salah satu upaya Pamerindo mendukung pemerintah dalam menjaga pasar di sektor tersebut terutama dalam membangun iklim investasi. Untuk itu, mayoritas eksibitor kali ini mengedepankan teknologi yang mampu mendukung produksi manufaktur sekaligus turut serta membangun Society 5.0 melalui lean manufacturing" jelas Meysia Stephannie, Events Director PT Pamerindo Indonesia.

Sejalan dengan era Society 5.0, yang menekankan integrasi erat antara manusia dan teknologi, membuat lanskap bisnis dan sosial berubah secara signifikan. Sebagai eksibitor yang mendukung pengembangan industri nasional, Kawan Lama Solution, penyedia peralatan industri teknik dan komersial di Indonesia hadirkan produk produk dengan teknologi terdepan.

"Kami ingin mengoptimalkan performance bisnis para pelaku industri manufaktur Indonesia, dengan peralatan berteknologi yang sudah automasi agar lebih efektif dan efisien. Selain itu, kami juga berkomitmen memfasilitasi SDM lewat Learning Center yang sudah hadir berbagai kota di Pulau Jawa, agar memiliki kompetensi yang dibutuhkan di era Society 5.0," ujar Hendrian Susanto, National Sales Director Kawan Lama Solution.

Di tahun 2023 ini, pemerintah Jawa Timur akan melakukan langkah-langkah untuk mendorong ekonomi tetap tumbuh ditengah prediksi terdampak ekonomi global. Utamanya dukungan tersebut mengarah kepada sektor manufaktur sebagai penyumbang pertumbuhan ekonomi tertinggi di Jawa Timur.

Bank Indonesia Jawa Timur sendiri telah merekomendasikan bahwa Jawa Timur akan menjadi lead ekspor dari industri manufaktur. Manufacturing Surabaya 2023 juga mempersiapkan Indoestri Area bekerja sama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Timur dalam rangka mendorong peningkatan kapabilitas serta potensi dari para pelaku industri lokal. Indoestri Area sendiri merupakan zona khusus di dalam pameran ini yang berisi 10 pelaku industri manufaktur lokal Jawa Timur. (*)

Reporter : Jannatul Firdaus/rls | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.