20 April 2025

Get In Touch

Bioetanol: BBM Baru Pertamina yang Bakal Dijual Bulan Ini

irektur Utama Pertamina Nicke Widyawati memaparkan kinerja Pertamina dalam
irektur Utama Pertamina Nicke Widyawati memaparkan kinerja Pertamina dalam "Media Briefing Capaian Kinerja 2022 PT Pertamina (Persero)", Jakarta, Selasa (6/6/2023) -Ant

JAKARTA (Lenteratoday) -PT Pertamina dipastikan bakal menambah satu jenis bahan bakar minyak (BBM) bernama Bioetanol yang disingkat E5. Produk ini terbuat dari campuran Pertamax dengan 5 persen etanol, bahan bakar nabati yang diklaim lebih ramah lingkungan.

Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati mengungkapkan, Bioetanol akan segera dijual di seluruh SPBU se-Indonesia pada bulan ini, Juni 2023. Energi terbarukan itu diciptakan untuk mengurangi penggunaan fosil dan menekan emisi karbon.

"Nanti di bulan ini, kami mau launching produk baru, yaitu bioetanol. Jadi pertamax kami campur dengan etanol," ucap Nicke dalam Media Briefing Capaian Kinerja 2022, dikutip GoodNews, Jumat (9/6/2023).

Namun, Nicke belum menentukan waktu peluncurannya karena saat ini Pertamina masih mengurus perizinan terkait komersialisasi bioetanol.

Menurut Vice President Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso, Bioetanol harus dinyatakan lolos uji jalan dan uji coba kendaraan terlebih dahulu.

Pengujian itu tengah berlangsung di Surabaya, Jawa Timur. Dia berharap, uji coba dapat juga dilakukan di seluruh Indonesia.

"Kita sedang proses melakukan izin. Kalau sudah ada izinnya, dinyatakan boleh dikomersialkan, baru kita launching,” kata Fadjar (*)

Editor: Arifin BH

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.