21 April 2025

Get In Touch

Peringati Mayday 2023, Wali Kota Kediri Berharap Hubungan Baik Forkopimda, Pengusaha, dan Pekerja Terus Terjaga

Wali Kota Abu Bakar saat memberikan sambutan pada acaea sarasehan peringatan Mayday 2023 antara Forkopimda, pengusaha dan pekerja..
Wali Kota Abu Bakar saat memberikan sambutan pada acaea sarasehan peringatan Mayday 2023 antara Forkopimda, pengusaha dan pekerja..

KEDIRI (Lenteratoday) - Mengisi peringatan Hari Buruh 2023 yang jatuh setiap 1 Mei atau dikenal dengan Mayday di Kota Kediri diisi dengan sarasehan di Grand Panglima Resto, Kamis (11/5/2023). Sarasehan antara Forkopimda dengan pengusaha dan pekerja tersebut dibuka Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar.

"Terima kasih atas kerjasama selama ini. Kita harap komunikasi antara Pemkot Kediri, pengusaha, dan pekerja selalu berjalan baik. Saya ingin investasi yang sudah ada di sini harus kita jaga dengan baik," ungkap wali kota.

Abdullah Abu Bakar menjelaskan Pemkot Kediri membuka perizinan seluas-luasnya. Agar banyak investasi yang masuk di Kota Kediri. Dengan banyaknya investasi di Kota Kediri maka akan muncul banyak pekerjaan-pekerjaan baru di Kota Kediri.

Imbasnya pertumbuhan ekonomi di Kota Kediri bisa terus meningkat. Saat ini pertumbuhan ekonomi Kota Kediri berada di angka 3,95 persen. Setelah sebelumnya pada tahun 2020 di angka minus 6,25 persen akibat pandemi.

"Kita juga berusaha untuk mengendalikan inflasi di Kota Kediri. Agar masyarakat Kota Kediri tetap bisa saving. Jadi uangnya tidak langsung habis," ujarnya.

Wali Kota Kediri mengatakan dalam waktu dekat Kota Kediri akan ramai dan memiliki banyak peluang dengan keberadaan bandara dan tol. Pemkot Kediri menyiapkan berbagai program untuk menyiapkan sumber daya manusia yang berkualitas. Mulai dari English Massive, Quran Massive, pelatihan-pelatihan, bantuan modal, dan bantuan pendidikan.

"Saya sudah siapkan sumber daya manusia berkualitas. Dimana sumber daya manusia yang kita siapkan ke depan diharapkan bisa mengambil peluang-peluang yang ada," pungkasnya.

Turut hadir, Kepala Dinkop UMTK Bambang Priambodo, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Suharno, Lembaga Kerjasama Tripartit Kota Kediri, dan tamu undangan lain. (*)

Reporter: Gatot Sunarko | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.