Jelang Hari Raya, Banteng Sidoarjo Bagikan Ratusan Bingkisan di Tanggulangin dan Candi

SIDOARJO (Lenteratoday) -Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kabupaten Sidoarjo menyalurkan bantuan sosial ratusan bingkisan paket sembako di Kecamatan Candi dan Tanggulangin secara serentak, Sabtu (15/04/2023)
Penyaluran ratusan paket tersebut, dilakukan sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap sesama yang sering dilakukan setiap tahun, khususnya bersamaan dengan momentum Ramadan 1444 Hijriah.
“Pembagian bingkisan dalam menyambut hari raya ini sebagai tradisi jelang Hari Raya Idul Fitri. Serta salah satu bentuk kepedulian dari PDI Perjuangan untuk masyarakat umum maupun para simpatisan,” ucap Hj. Kasipah A. Md., Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sidoarjo.
Kasipah berharap bantuan tersebut nantinya dapat meringankan beban masyarakat, khususnya masyarakat kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari menjelang hari raya Idulfitri.
“Memang bantuan ini tidak seberapa, tapi kami berharap aksi ini juga bisa menginspirasi pihak lain yang memiliki kemampuan untuk berbagai, dan lebih peduli kepada sesama, khususnya masyarakat kurang mampu,” harap Hj. Kasipah A. Md yang juga menjabat sebagai Anggota DPRD di Komisi D dari Fraksi PDI Perjuangan tersebut.

Dalam pengeluaran ratusan paket sembako tersebut, pihaknya juga melibatkan seluruh Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Tanggulangin serta membagikan ribuan takjil kepada masyarakat.
Hal senada juga diucapkan oleh Ria Aulin Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sidoarjo yang juga membagikan ratusan paket di Kecamatan Candi.
Ria Aulin meyakini jika aksi PDI Perjuangan ini dapat memberikan manfaat bagi sesama.
“Jadi semakin banyak yang berbagi, tentunya makin bagus. Artinya semangat gotong royong seperti ini perlu terus kita Getuk-tularkan, agar tetap terjaga sebagai bagian dari jati diri bangsa Indonesia,” ungkapnya
Ria Aulin juga menjelaskan, bantuan sembako itu berasal dari DPD PDI Perjuangan Jawa Timur yang kemudian oleh PAC bersama ranting untuk di saluran kepada warga.
“Sembako ini, bantuan dari DPD PDI Perjuangan Jawa Timur kemudian PAC bersama ranting menyalurkan,” ucap Ria Aulin (*)
Reporter: Angga Prayoga|Editor: Arifin BH