21 April 2025

Get In Touch

Peringati Hari Air Dunia, Pemkab Jember dan PU SDA Provinsi Jatim Jelaskan Manfaat Biopori

[3/20, 07:08] Moko Sindo Lentera: Bupati Ipuk saat meninjau layanan adminduk pada acara Bunga Desa di Desa Watukebo, Kec. Blimbingsari beberapa waktu lalu.[3/21, 16:30] Moko Sindo Lentera: Pimpinan Dinas PU SDA Jatim bersama pejabat Pemkab Jember saat aca
[3/20, 07:08] Moko Sindo Lentera: Bupati Ipuk saat meninjau layanan adminduk pada acara Bunga Desa di Desa Watukebo, Kec. Blimbingsari beberapa waktu lalu.[3/21, 16:30] Moko Sindo Lentera: Pimpinan Dinas PU SDA Jatim bersama pejabat Pemkab Jember saat aca

JEMBER (Lenteratoday) - Dinas PU Sumber Daya Air Provinsi Jawa Timur bersama Pemkab Jember memperingati Hari Air Dunia ke-31 di Lapangan Kalijompo Jember.

Pada peringatan ini tampak hadir Kepala Dinas PU Sumber Daya Air Provinsi Jawa Timur Ir. Baju Trihaksoro, Asisten 2 Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Jember dr. Hendro Soelistijono, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Jember Sigit Akbari, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Jember Sugiyarto serta Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Sumber Daya Air Jember Jupriono.

"Hari air sedunia ini untuk menangani kerusakan dampak iklim global dan mitigasi kebencanaan di Jawa Timur khususnya Jember. Sehingga perlu adanya biopori untuk menstabilkan tanah dengan mengelola hulu dan hilir dengan benar, " Kepala Dinas PU Sumber Daya Air Provinsi Jawa Timur Baju Trihaksoro, Selasa (21/3/2023).

Biopori merupakan hal yang sangat diperlukan. Karena agar tanah dapat menyerap air lebih cepat. Sehingga dapat meminimalisir debit air naik yang mencegah terjadinya banjir.

Tujuan diadakan peringatan hari air sedunia ini untuk mengingatkan pentingnya air untuk kehidupan dan juga bahaya air jika tidak dikelola dengan benar.

Pada kesempatan ini Asisten 2 Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Jember Hendro Soelistijono menghimbau agar air dapat dimanfaatkan dengan benar dan juga memanfaatkan air secukupnya sehingga cadangan air terjaga. Selain itu berpesan untuk masyarakat agar mengurangi pencemaran sungai karena sungai menjadi sumber kehidupan dan juga penghasil air. (Mok*)

Editor: widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.