
BATU (Lenteratoday) – Mal Pelayanan Publik (MPP) Among Warga, Kota Batu, mendapatkan apresiasi dan respon positif dari masyarakat. Dengan menjadi tempat pelayanan terpadu satu pintu dalam mengurus perizinan dan administrasi dengan pelayanannya yang serba cepat, maka sangat membantu warga.
“Pelayanannya disini cepat banget. Kapan hari itu pernah mengurus Surat Izin Mengemudi (SIM) untuk anak saya. Tertib, simple, disiplin juga. Terus mengurus surat pembaruan buku nikah orangtua saya. Karena saya kan asli orang Batu,” ungkap salah satu warga Kelurahan Sisir, Kecamatan Batu, Wiwid Indayani, saat ditemui di MPP Among Warga, Kamis (5/1/2023).
Wiwid menambahkan, saat ini dirinya datang kembali ke MPP Among Warga untuk mengurus dokumen akta lahir di pelayanan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil).
“Sekarang ngurus akta kelahiran adik saya yang sudah umur 26 tahun. Ngurus akta kelahiran saya dan suami juga, untuk keperluan umroh. Nah ini makanya saya baru nyoba, bisa cepat atau enggak. Soalnya pengalaman pas ngurus di gerai instansi lain kan cepat. Tapi kalau katanya tetangga sih cepat juga, gak sampai butuh 1 hari,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Wiwid juga menyebutkan bahwa fasilitas yang disediakan oleh MPP Among Warga dirasa sudah lengkap. “Fasilitas juga saya rasa sudah memadai. Sudah memenuhi syarat dan memenuhi kebutuhan masyarakat. Pokoknya pelayanannya saya rasa sudah bagus,” serunya.
Perlu diketahui, MPP Among Warga menyediakan beberapa fasilitas pendukung yang dapat dimanfaatkan oleh warga Kota Batu. Diantaranya yakni, Pojok Baca, Ruang Laktasi, Playground, hingga mesin ATM.
Sementara itu, apresiasi terhadap pelayanan juga diungkap oleh warga Desa Pendem, kecamatan Junrejo, Arianti. Menurutnya, dengan adanya MPP ini pihaknya dapat menghemat waktu, sebab pelayanan yang terpusat di satu tempat.
“Kalau bawa anak-anak juga mereka senang, ada mainannya. Tempatnya juga bagus. Kekurangannya saya rasa gak ada. Mungkin kalau saran, bisa ditambah galon untuk air minum. Semoga kedepannya pelayanan yang sudah baik ini semakin ditingkatkan,” terangnya.
Sebagai informasi, MPP Among Warga memiliki 26 gerai dengan 207 layanan yang disediakan oleh instansi internal maupun eksternal Kota Batu. Diantaranya yakni pelayanan Bapenda, Disdukcapil, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan, hingga pelayanan Polres Batu.
Selain itu, MPP yang berlokasi di Balai Kota Among Tani, Gedung C Lantai 2 Jl. Panglima Sudirman No. 507 ini, membuka jam pelayanan setiap hari Senin hingga Kamis, mulai pukul 08.00 sampai 15.00 WIB. Sedangkan khusus hari Jumat, pelayanan mulai beroperasi pada pukul 08.00 hingga 13.00 WIB. (*)
Reporter: Santi Wahyu | Editor : Lutfiyu Handi