21 April 2025

Get In Touch

Usia TV Analog di Surabaya Tersisa 10 Hari, Pada 20 Desember Dimatikan

Usia TV Analog di Surabaya Tersisa 10 Hari, Pada 20 Desember Dimatikan

JAKARTA(Lenteratoday) - Wilayah Jawa Timur 1, termasuk Surabaya akan segera menghentikan siaran TV analog pada 20 Desember 2022. Langkah ini mengikuti kota lain seperti Bandung, Semarang, Yogyakarta, dan Solo yang belum lama juga mematikan siaran TV analog.

"Lembaga penyiaran bersepakat melaksanakan penghentian siaran analog ke siaran tv digital pada tanggal 20 Desember 2022 pukul 24.00 untuk wilayah Jawa Timur-1," kata Dirjen IKP Kementerian Kominfo, Usman Kansong dalam rilis yang diterima, Jumat (9/12/2022).

Kominfo menyambut baik kesepakatan itu serta komitmen Gabungan Pengusaha Elektronika (Gabel) menjamin ketersediaan set-top-box (STB) di pasaran dengan harga terjangkau. Gabel sendiri merupakan asosiasi vendor STB dan juga TV digital.

Dalam program Analog Switch Off, warga miskin berhak mendapatkan perangkat STB secara gratis. Usman menjelaskan distribusi di Jatim-1 sudah mencapai 100% sebelum tanggal kematian TV analog pada 20 Desember 2022 mendatang.

Dia juga mendorong masyarakat di wilayah Jawa Timur yang memiliki TV analog untuk melengkapinya dengan STB. Jadi saat siaran analog dimatikan 11 hari lagi sudah bisa menikmati siaran digital.

"Kominfo mendorong masyarakat di Jatim 1 yang TVnya masih analog untuk melengkapi dengan STB dari sekarang agar pada saat ASO 2 Desember 2022 sudah siap menikmati siaran tv digital yang bersih gambarnya, jernih suaranya dan canggih teknologinya," jelas Usman.(*)

Reporter: Azifa,rls / Editor: Widyawati

Wilayah Jatim-1 meliputi 10 Kabupaten/kota:

  1. Kabupaten Pasuruan
  2. Kabupaten Sidoarjo
  3. Kabupaten Mojokerto
  4. Kabupaten Jombang
  5. Kabupaten Lamongan
  6. Kabupaten Gresik
  7. Kabupaten Bangkalan
  8. Kota Pasuruaan
  9. Kota Mojokerto
  10. Kota Surabaya
Share:
Lentera.co.
Lentera.co.