
KEDIRI (Lenteratoday) - Walikota Kediri, Abdullah Abu Bakar, melantik sekaligus mengambil sumpah jabatan 6 orang ASN dengan jabatan administrator dan 1 orang ASN dengan jabatan pengawas di lingkungan Pemkot Kediri di Ruang Joyoboyo, Balai Kota Kediri, Kamis (22/9/2022).
Para pejabat administrator (eselon III) yang dilantik ini diantaranya; Alfan Sugiyanto sebagai Wakil Direktur Umum dan Keuangan RSUD Gambiran, Moch. Baidowi sebagai Sekretaris Dinas Kesehatan, Desy Vita Sulistyaningrum sebagai Sekeretaris Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Candrajaya sebagai Kepala Bagian Keuangan RSUD Gambiran.
Selanjutnya, Yudi Santosa sebagai Kepala Bagian Umum RSUD Gambiran, dan Aries Ahmad Chudori sebagai Kepala Bidang Kepemudaan Disbudparpora. Sedangkan pengawas (eselon IV) yang dilantik yakni Agus Cahyo Wicaksono sebagai Kasubbag Umum Disbudparpora.
Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar dalam sambutan mengatakan perpindahan adalah bagian dari tour of duty yang harus dilalui setiap ASN dan setiap orang yang bekerja. Tentu, yang menjadi pendekatan pemerintah daerah saat ini adalah pelayanan kepada masyarakat yang harus disesuaikan zaman. “Saya berharap saudara-saudara bisa bekerja dengan ikhlas, sepenuh tenaga, dengan keeativitas tanpa batas untuk masyarakat Kota Kediri,” imbuhnya.
Ditambahkan, bahwa para ASN ini untuk membiasakan brainstorming dalam memecahkan permasalahan yang ada. Semua permasalahan harus diselesaikan, dicarikan solusi bukan untuk dibiarkan saja. Kalau dibiarkan, pasti menjadi utang dan akan menjadi pekerjaan rumah bagi semua pihak.
“Saat ini mau tidak mau, kita harus bisa berkolaborasi. Dan pastinya kita harus ada persaingan dalam banyak hal. Bisa membuat program bagus atau tidak, kita bisa melayani secara baik atau tidak. Tentu nanti dibanding-bandingkan,” ujar Walikota Kediri.
Terakhir, Abdullah Abu Bakar meminta agar memberikan pelayanan kepada masyarakat berbasis IT. Semua Standard Operating Procedure (SOP) yang kurang jelas, menggantung dan multitafsir harus diselesaikan. Fokus dalam bekerja agar masyarakat tahu bahwa para ASN ini bekerja dengan sungguh-sungguh. Hadir pula dalam pelantikan ini Sekretaris Daerah Kota Kediri Bagus Alit, Kepala OPD di lingkungan Pemkot Kediri dan para pejabat yang dilantik. (*)
Reporter: Gatot Sunarko | Editot : Lutfiyu Handi