Bagikan Ribuan Paket Daging Kurban, Bupati Jember Pastikan Sapi Terjangkit PMK Kurang 2 Persen

JEMBER (Lenteratoday) - Bupati Jember, Ir. H. Hendy Siswanto, ST., IPU., membagikan ribuan daging kurban kepada sejumlah warga di Kelurahan Kranjingan, Kecamatan Sumbersari, Sabtu (9/7/2022).
Dalam kesempatan itu, dia juga menyatakan bahwa populasi hewan ternak, khususnya sapi, di Jember ada sejumlah 275 ribu. Sementara yang terjangkit PMK, lanjutnya, tidak sampai 2 persen dari jumlah total.
Kegiatan pembagian daging kurban itu bekerja sama dengan Paguyuban Sami Rahayu Rukun Agawe Santosa (SARAS), sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Jember juga tampak hadir.
Di antaranya, Asisten 1 Pemkab Jember Sigit Akbari, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadiskominfo) Jember Bobby A. Sandy, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Andi Prastowo, serta jajaran Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Sumbersari.
"Kali ini, kami diundang rekan-rekan dari Paguyuban SARAS yang akan membagikan ribuan daging kurban kepada saudara kita," ujar Bupati Jember Hendy
Tepatnya, ada sebanyak 4.300 bungkus daging kurban. Menurut dia, tentu saja hal itu menjadi sesuatu hal yang membahagiakan dan semoga bermanfaat untuk semuanya.
Hadirnya pria nomor satu di Jember tersebut sekaligus bertujuan untuk meyakinkan masyarakat. "Tidak ada masalah terkait dengan penyakit kuku dan mulut (PMK) pada hewan di Jember," tuturnya.
Sementara, untuk pengecekan kesehatan hewan kurban, Bupati Hendy memastikan jajaran dokter hewan, para relawan, dan jajaran dinas peternakan sudah berkeliling ke setiap peternakan untuk mengecek sejumlah hewan yang bakal dikurbankan.
"Alhamdulillah, semua sudah melewati pengecekan termasuk di Paguyuban SARAS ini," ungkapnya.
Lebih lanjut, bupati juga mengimbau terkait dengaÀn penggunaan plastik pada pembagian daging kurban. "Sesuai dengan instruksi pemerintah pusat, pembagian daging kurban harus sesuai prokes. Kedua, bungkusnya kami imbau untuk tidak memakai plastik," ucapnya. (*)
Reporter : PJ Moko | Editor : Lutfiyu Handi