20 April 2025

Get In Touch

Harga Ayam Potong Meroket, DPRD Palangka Raya: Stok di Peternak Kosong

Anggota Komisi B DPRd Kota Palangka Raya, Anna Agustina Elsye.
Anggota Komisi B DPRd Kota Palangka Raya, Anna Agustina Elsye.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) – Saat ini harga daging ayam broiler atau ayam potong di Palangka Raya sudah menyentuh Rp 40.000 per kilogram (Kg). Anggota Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Anna Agustina Elsye, menyampaikan hal ini disebabkan kosongnya stok di beberapa peternakan ayam yang ada kota sekitar.

"Ini disebabkan antara lain karena naiknya permintaan ayam boiler mulai lebaran lalu. Sementara beternak ayam butuh waktu hingga usia ayam siap untuk diproduksi. Sehingga saat ini stok kosong," papar Anna, Sabtu (4/6/2022).

Anna menerangkan untuk memenuhi akhirnya kebutuhan ayam broiler di Palangka Raya, sebagian didatangkan dari luar kota antara lain Banjarmasin. Walhasil, biaya transportasi juga menjadi pemicu naiknya harga ayam broiler.

"Tapi kami minta masyarakat tidak perlu khawatir, kita harap hal ini hanya sementara. Untuk kedepannya hasil peternakan di sekitar Palangka Raya dinilai mencukupi dan harga bisa kembali normal," jelasnya.

Selebihnya Anna mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dengan dinas terkait untuk terus memantau hal ini. Pengawasan tidak hanya dilakukan terhadap daging ayam broiler, namun juga terhadap harga- harga kebutuhan pokok lainnya yang ada dipasaran, seperti minyak goreng, daging sapi, telur ayam, dan sebagainya. Termasuk juga memastikan ketersediaan stok barang kebutuhan pokok tersebut.

“Kami akan terus memantau dan memastikan ketersediaan bahan kebutuhan pokok, Pemkot bersama instansi terkait tengah berupaya agar harga-harga komoditi yang naik bisa dikendalikan dan bisa kembali normal," pungkasnya. 

Berdasarkan informasi dari pihak Bidang Perdagangan DPKUKMP Kota Palangka Raya, sebelum mengalami kenaikan, harga daging ayam broiler semula berkisar Rp 34 ribu - Rp 36 ribu perkilogram, kemudian naik menjadi Rp 38 ribu - Rp 39 Ribu, dan saat ini sudah mencapai harga Rp 40 ribu perkilogramnya.(*/adv)

Reporter : novita | Editor: widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.