20 April 2025

Get In Touch

Jelang Lebaran, Penjualan Motor Bekas Laris Manis

seorang pembeli yang sedang bertransaksi di showroom jalan Basuki Rahmad. (Yoga)
seorang pembeli yang sedang bertransaksi di showroom jalan Basuki Rahmad. (Yoga)

LAMONGAN (Lenteratoday) - Penjualan sepeda motor bekas di Kabupaten Lamongan tampak menggeliat menjelang Hari Raya Idul Fitri. RAmainya pembelian motor di sejumlah showroom di Lamongan ini dikarenakan banyak warga yang mudik.

Salah satu marketing showroom di Lamongan, Opik, mengatakan jika penjualan sepeda motor bekas di tempatnya mengalami peningkatan yang cukup signifikan, yakni mencapai 80 persen penjualan dari hari biasanya.

"Selama bulan Ramadan ini Alhamdulillah ramai mas, penjualan meningkat hingga 80 persen dari tahun-tahun sebelumnya saat pandemi Covid-19 merajalela," kata Opik marketing showroom yang ada di jalan Basuki Rahmad nomor 129, Rabu (27/4/2022)

Opik menuturkan, jika para pembeli sepeda motor bekas di showroomnya ini tidak hanya datang dari Kota Lamongan saja, namun juga berasal dari luar Lamongan, yakni dari kota-kota tetangga.

"Apalagi saat mendekati lebaran seperti ini, banyak para pembeli yang berdatangan. Sepeda motor bekas yang paling diminati adalah tipe matic, seperti Scoopy, Beat, dan PCX," tuturnya.

Opik juga mengungkapkan, jika sejumlah sepeda motor bekas yang ia jual di showroomnya merupakan sepeda motor yang bertipe baru, bukan dari tahun tua, yakni tahun 2019 ke atas.

"Selain matic, ada seperti Honda CRF yang juga sangat diminati oleh para pembeli," ungkpanya.

Mengenai pemasaran barang dagangannya tersebut, Opik menjelaskan, jika sepeda motor yang ada di showroomnya ini tidak hanya ditawarkan secara offline, namun juga secara online, melalui media sosial dan juga online shop.

"Tidak offline saja mas, tapi juga online. kami ada dua cabang, ada di Lamongan Kota dan juga di Babat. Total ada 15 karyawan," tandasnya. (*)

Reporter : Triwi Yoga | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.