
BATU, (Lenteratoday) - Ajak warga Kota Batu peduli kasus stunting dan pernikahan dini, GenRe (Generasi Berencana) menyelenggarakan Safari Ramadan Jilid 1 pada Minggu (24/4/2022). Mengusung tema "Tebar Kebahagiaan Rajut Persaudaraan Bersama Menuju Kota Batu Bebas Stunting", Insan GenRe juga membagikan sembako ke 24 anak Yatim Piatu.
Acara yang diselenggarakan di Balai RW. Kelurahan Dadaprejo ini dihadiri oleh Kepala Bidang Dalduk dan KB, Hasanatul Mardiyah dari Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB), Lurah Dadaprejo, Fifi Rahmawati, Tim Penggerak PKK Kota Batu dan PIKR Kota Batu.
Fifi Rahmawati dalam sambutannya mengapresiasi acara yang digagas GenRe. Fifi menilai dengan kondisi remaja saat ini, sangat diperlukan acara untuk mengajak berkegiatan positif.
“Semoga Safari Ramadhan, materi dan pemberian sedekah ini bisa bermanfaat bagi kita semua” Ungkap Fifi.
Selanjutnya, Kepala Bidang Dalduk dan KB, Hasanatul Mardiyah menyampaikan bahwa kegiatan ini terselenggara dengan baik dan akan diselenggarakan rutin setiap tahun.
“Semoga kegiatan ini memberikan edukasi kepada para remaja dan masyarakat, no napza, no seks bebas dan no pernikahan dini” Ujar Hasanatul Mardiyah.
Acara Safari Ramadhan ini diisi oleh pemateri Ust. Muhammad Syifa’udin, SS, M.Sy, Kepala KUA Kec. Batu dan KULTUM Mikyal Adiyah, SHI, Penyuluh Agama KUA Kec. Junrejo Bidang Keluarga Sakinah.
Insan GenRe Kota Batu merupakan wadah berkumpulnya remaja Kota Batu yang memiliki tujuan untuk menciptakan generasi bangsa yang sehat secara fisik, mental dan spiritual yang tertuang didalam kegiatan – kegiatan positif untuk menginspirasi remaja lainnya dalam gerakan-gerakan sosial dan kampanye isu-isu remaja.
GenRe juga merupakan suatu wadah implementasi Program yang dikelola dari oleh dan untuk remaja dari kolaborasi Satuan PIK Remaja, Satuan Duta GenRe, dan Satuan Karya Kencana di tingkatan Kota.
Reporter : Reka Kajaksana | Editor : Endang Pergiwati