21 April 2025

Get In Touch

Bulan Ramadan, PMI Lamongan Berikan Bingkisan Bagi Pendonor

petugas PMI yang mengecek darah di Lab PMI. (Yoga)
petugas PMI yang mengecek darah di Lab PMI. (Yoga)

LAMONGAN (Lenteratoday) - Di Bulan Ramadan Palang Merah Indonesia (PMI) Lamongan punya cara tersendiri untuk menggait masyarakat mendonorkan darahnya. Yakni memberikan bingkisan bagi pendonor berupa kaos.

Ketua PMI Kabupaten Lamongan, Agus Suyanto, mengatakan pemberian bingkisan tersebut, selain sebagai bentuk ucapan terima kasih PMI pada pendonor yang rela memberikan darahnya saat puasa Ramadan, juga agar bisa menarij masyarakat lebih tertarik untuk donor.

"Kami memberi souvenir berupa kaos bagi para pendonor ternyata itu menambah daya tarik para warga," kata Agus, Kamis (21/4/2022)

Agus juga mengatakan, dalam Ramadan ini PMI Lamongan membuka dua layanan bagi para pendonor. Yakni, donor secara langsung di gedung PMI Lamongan di Jl. Kusuma Bangsa dan juga menerjunkan petugas donor keliling sebagai layanan jemput bola.

"Kaos juga diberikan petugas kepada pendonor di lapangan. Bulan ramadan ini sudah masuk permintaan donor darah di 13 lokasi," paparnya

Ramadan tahun ini, jelas Agus, yang mana sejalan dengan melandainya Covid-19 banyak warga yang mulai berani mendonorkan darahnya, juga mungkin pemberian bingkisan ini juga menambh minat warga untuk donor.

"Total perhari ini 392 kantong dari berbagai jenis golongan darah, semenjak ramadan ini warga mulai antusias mendonorkan darah," jelasnya.

Sebanyak 392 kantong itu dengan rincian, golongan darah A berjumlah 153, B sebanyak 108, O sekitar 110, dan AB sedikitnya 21 kantong.

Menjelang Hari Raya Idul Fitri yang tinggal beberapa hari lagi ini, PMI bekerja ekstra untuk dapat memenuhi kebutuhan masyarakat akan darah.

"Selama pandemi melandai ada peningkatan permintaan darah hingga 30-50 persen. Dibanding masa pandemi," pungkasnya. (*)

Reporter : Triwi Yoga | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.