17 April 2025

Get In Touch

Project NFT Asal Indonesia Haruka Ronin Laris Terjual di Bawah 5 Menit

Anime Ronin Haruka
Anime Ronin Haruka

JAKARTA (Lenteratoday) - Cyber Ronin Haruka atau Haruka Ronin sebuah karya NFT bersifat intellectual property bertema anime Jepang yang di prakarsai oleh tim dari Indonesia meluncurkan koleksinya pada tanggal 15 April 2022.

Setidaknya ada 5.555 gambar berjenis anime yang terintegrasi di blockchain Ethereum yang diluncurkabln. Project ini sangat diminati hinga sold out di bawah 5 menit.

Project ini menampilkan karakter dengan suguhan anime/kartun jepang yang digenerasikan melalui proses komputasi generator. Koleksi Haruka Ronin juga sempat muncul di halaman trending Opensea dengan transaksi perdana terbanyak.

“Hasil dari penjualan akan di fokuskan pada pengembangan merek Haruka Ronin, seperti Action Figures nya yang akan di garap oleh DolananKeren,” begitu ujar Yudi Tukiaty, Founder Project Haruka Ronin.

“Perpaduan antara dunia Web 3.0 Metaverse dan Web 2.0 Adalah sebuah hal yang tentunya kami sangat perhatikan.” lanjutnya.

Berbeda dengan kickstarter atau situs pengalangan dana lainnya, project NFT tersebut mempunyai kegunaan/utilities dan dapat dipastikan keaslian dan kepimilikannya karena berada di dalam Blockchain.

Tim di belakang project CyberRonin Haruka ini semuanya adalah orang Indonesia asli, ada Yudi selaku konseptor project; Wilson Tjandra yang menangai art; AgusLeo Halim seorang digital marketer dan youtuber terkenal, dan Kevin Tano yang fokus untuk mengurus community dan tech.

“Project ini berasal dari NFT, dan menjadi projek yang benar -benar mempunyai kegunaan, kami akan memproduksi mainan untuk kepada pihak yang membeli 2 buah NFT Haruka Ronin,” jelasnya.

Ini menjadi nilai lebih karena selain dari membeli sebuah karya seni, juga mendapatkan sebuah mainan dalam bentuk fisik. Harapannyaakan  banyak diminati oleh para pembeli.

Wilson Tjandra, co-founder ikut berkomentar bahwa dana pengembangan dari project ini akan digunakan untuk mengembangkan brand CyberRonin Haruka. Diantaranyaserial komik di manga, videogame series dan berbagai jenis merchandising lainnya.

CyberRonin Haruka menjadi project dari Indonesia yang telah berhasil sold out di dunia NFT International, dan menjadi trending di OpenSea di saat peluncurannya. Diharapkan project CyberRonin Haruka ini dapat menjadi sebuah projek yang sukses di level International. (*)

Sumber : Rilis | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.