22 April 2025

Get In Touch

Masuk 10 Besar Kota Bertoleransi Tinggi, Wali Kota Kediri: Sikap Selalu Duduk Bersama untuk Bicara, Itu Kami Implementasikan

Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar.
Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar.

KEDIRI (Lenteratoday) - Kota Kediri terpilih menjadi satu dari 10 besar kota yang memiliki Indeks Toleransi tinggi di Indonesia. Kerukunan antar umat beragama dan penganut kepercayaan terpelihara dengan baik sehingga berlangsung harmonis.

“Survey yang dilakukan Setara Institute, tahun lalu, Kota Kediri masuk dalam 10 besar kota Indeks Toleransi tinggi di Indonesia skornya 5,583," ungkap Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar saat membuka Seminar Kebangsaan Moderasi Kehidupan Beragama untuk Merawat Persatuan dan Kesatuan Bangsa di Gereja Getsemani, Senin (28/3/2022) malam.

Ditambahkan Wali Kota, kondisi itu masih diperkuat dengan Indeks Kerukunan Umat Beragama di Kota Kediri kategori tinggi dengan skor 3,97 dari (angka maksimal) 5.

Wali kota mengajak seluruh elemen di Kota Kediri untuk terus menjaga Kota Kediri selalu kondusif. Dengan Indeks Toleransi yang tinggi akhirnya berdampak pada Kota Kediri menjadi kota yang nyaman dihuni untuk warga dengan keberagaman.

Tahun 2020 nilai Indeks Layak Huni Kota Kediri mencapai 72,60 dan pada 2021 mencapai 77,80. Hal itu dicapai karena di Kota Kediri menjunjung tinggi toleransi di tengah banyaknya perbedaan.

“Banyak tokoh agama dan tokoh masyarakat daerah lain yang bertanya pada Paguyuban Antar Umat Beragama dan Pemerintah Kota Kediri bagaimana di Kota Kediri bisa kondusif," ujarnya.

Wali kota menegaskan, sikap selalu duduk bersama dalam membicarakan sesuatu, bukan bicara mana yang besar, mana kecil. “Tapi duduk bersama mendiskusikan bagaimana hidup bersama dan itu kita implementasikan,” tambahnya.

Reporter : Gatot Sunarko,rls | Editor : Endang Pergiwati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.