28 April 2025

Get In Touch

Berawal dari Dakwah dari Kampung ke Kampung, Kini Ponpes Tahsinul Akhlaq Bahrul Ulum Miliki Ratusan Siswa

Para santriwati di Pondok Pesantren Tahsinul Akhlaq Bahrul Ulum, Kelurahan Rangkah, Kecamatan Tambaksari Kota Surabaya.
Para santriwati di Pondok Pesantren Tahsinul Akhlaq Bahrul Ulum, Kelurahan Rangkah, Kecamatan Tambaksari Kota Surabaya.

SURABAYA (Lenteratoday) - Didirikan oleh KH Abdul Ghoni, Pondok Pesantren Tahsinul Akhlaq Bahrul Ulum, Kelurahan Rangkah, Kecamatan Tambaksari Kota Surabaya mulai ada sejak tahun 1970. Namun sebelumnya, sejak tahun tahun 1949, KH Abdul Ghoni telah mengajarkan agama Islam dengan cara berkeliling dari kampung ke kampung.

“Saat awal berdakwah dari kampung ke kampung itu, santri KH Abdul Ghoni tidak banyak, hanya berjumlah antara 10 hingga 50 orang saja. Namun kini sudah mencapai sekitar ratusan siswa dari berbagai daerah,” ucap Ustadzah Hasmiyah, salah satu pengasuh di pondok pesantren tersebut.

Berkembangnya Pondok Pesantren Tahsinul Akhlaq Bahrul Ulum ini menepis anggapan orang bahwa kawasan Rangkah Tambaksari ini sebagai “daerah hitam” yang dihuni oleh kelompok masyarakat yang disebut “sampah masyarakat”. Terbukti, di sini, terdapat pondok pesantren yang aktif dengan kegiatan dan kebiasaan hidup para santri dan ulama terkemuka yang kemudian menjadi panutan masyarakat sekitar.

Sayangnya, masa pandemi covid juga memukul kehidupan di pondok pesantren ini. Ratusan santri sempat terpaksa pulang untuk sementara waktu, sekitar 1-2 tahun lalu. Kendati demikian, pendidikan dan syiar agama terus dijalankan oleh para pengasuh kepada para santri.

Hingga kini, para santri telah kembali dapat meneruskan pendidikan di pondok pesantren ini, meski masih ada banyak kendala yang harus dihadapi, di antaranya terkait pembiayaan pendidikan para santri di pondok tersebut.

Terkait kendala ini, pihak pengasuh pondok pesantren membuka donasi bagi warga dari manapun yang ingin turut andil dalam meningkatkan pendidikan dan syiar agama di pondok pesantren ini dapat langsung menghubungi para pengasuh maupun pemilik Pondok Pesantren Tahsinul Akhlaq Bahrul Ulum ini. 

Reporter : Miranti Nadya | Editor : Endang Pergiwati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.