20 April 2025

Get In Touch

Target Menang Pemilu 2024, PDI Perjuangan Sidoarjo Siapkan Strategi Khusus

Sekretaris DPC PDI Perjuangan Sidoarjo Samsul Hadi dan pakar komunikasi politik Unair Suko Widodo saat menjadi Narasumber di Saresehan PDI Perjuangan Sidoarjo.
Sekretaris DPC PDI Perjuangan Sidoarjo Samsul Hadi dan pakar komunikasi politik Unair Suko Widodo saat menjadi Narasumber di Saresehan PDI Perjuangan Sidoarjo.

SIDOARJO (Lenteratoday) - PDI Perjuangan siapkan strategi dan seni politik yang sangat berbeda menjelang pemilu 2024 mendatang. Langkah tersebut diambil untuk mencapai target kemenangan pada Pemilu 2024 mendatang.

"Kami telah mempersiapkan strategi dan seni politik yang berbeda dari sebelumnya, salah satunya memenangkan pemilu kedepannya yaitu 2024," Ungkap Samsul Hadi, Sekretaris DPC PDI Perjuangan, di Pendopo PDI Perjuangan Sidoarjo, Minggu (6/2/2022).

Samsul Hadi juga menjelaskan bahwasanya seni politik yang akan dilaksanakan salah satunya adalah Politik Hijau dan Politik Pro Rakyat. Selain itu juga akan terus mendidik para kader hingga berkualitas.

"Seni politik yang kita lakukan salah satunya ya politik hijau dan masih banyak lagi. Serta selain demi mendukung seni-seni politik dan strateginya membutuh kader yang berkualitas dan pro rakyat. Maka dari pendidikan politik dan aktif di lapangan bukan hanya janji manis," ungkap Samsul Hadi.

Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Sidoarjo, Sumi Harsono menjelaskan bahwasanya target pemenangan Pemilu tidak hanya kemenangan partai, tetapi pemenangan berikutnya adalah kemenangan bagi masyarakat Sidoarjo ke depan. Serta mendidik kader partai agar lebih matang.

"Sidoarjo ini bukan negeri sulap yang bisa dimenangkan seketika. Maka, PDI Perjuangan terus bergerak dan hadir dalam masyarakat. Serta yang paling penting adalah menciptakan kader yang berkualitas untuk siap melayani rakyat," ucap orang nomer satu di PDI Perjuangan Sidoarjo tersebut.

Edy Widodo, Wakil Ketua Bidang Kehormatan Partai DPC PDI Perjuangan Sidoarjo juga menjelaskan bahwasanya pergerakan mesin partai terus berputar. Mulai dari tingkat DPC, Fraksi, PAC, dan seluruh struktural partai. Melalui kinerja nyata yang bisa dirasakan masyarakat luas, terutama masyarakat Sidoarjo.

"Saya tegaskan, bahwasanya PDI Perjuangan selalu hadir dalam tawa dan tangis rakyat. Sesuai dengan marwah partai dan slogan partai yaitu berjuang untuk Rakyat, maka tak perlu sungkan untuk menyampaikan aspirasinya," ucap Edy Widodo saat ditemui di Pendopo PDI Perjuangan Sidoarjo.

Sementara itu, Suko Widodo, Pengamat Komunikasi Politik sekaligus Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Airlangga juga menjelaskan bahwasanya kemenangan partai itu bisa dilakukan bila mana melakukan strategi jitu serta seni politik yang berbeda.

"Tentunya saya optimis dengan situasi seperti ini PDI Perjuangan akan menang, tetapi bila mana strategi dan seni politik itu dilakukan salah satunya merangkul kaum muda," ucap Suko Widodo.

Suko Widodo juga menjelaskan bahwasanya suara anak muda atau generasi milenial harus dipikirkan secara matang matang. Karena kebanyakan para kaum muda tidak percaya akan politik.

"Kekuatan suara para kaum muda dan tokoh masyarakat yang merupakan suara yang perlu diambil untuk bisa memenangkan pemilu kedepannya," ucap Suko Widodo. (*)

Reporter : Angga Prayoga

Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.