20 April 2025

Get In Touch

Hadiri Wisuda ke-1 Universitas Bilfath Lamongan, Ini Pesan Wagub Jatim

Suasana wisuda Universitas Billfath Lamongan. Foto : Istimewa
Suasana wisuda Universitas Billfath Lamongan. Foto : Istimewa

LAMONGAN (Lenteratoday) - Universitas Bilfath Lamongan melangsungkan prosesi wisuda kepada 104 mahasiswa, dalam agenda tersebut juga turut dihadiri Wakil Gubernur Jatim, Emil Elestianto Dardak.

Untuk diketahui, Universitas Billfath merupakan kampus swasta yang didirikan oleh pengasuh Pondok Pesantren Al-Fattah, Siman, Lamongan yakni Kh. Abdul Majid Fattah pada 2016 silam.

Kini, kampus tersebut terus berkembang pesat bahkan beberapa karakter hingga sistem pembelajaran menarik perhatian seorang Wagub Jatim yang juga berlatar belakang akademisi.

Emil Elestianto Dardak secara virtual menyampaikan apresiasinya, menurutnya peran mahasiswa dalam memecahkan persoalan di era new normal society sangat penting.

"Untuk itu, mahasiswa harus serius dalam mengasah daya nalar dan intelektualnya selama kuliah. Dunia kampus juga telah menempa kita untuk bisa memiliki kepedulian sosial dan berorganisasi seperti yang tertuang dalam Tridharma perguruan tinggi," paparnya.

Tak hanya itu, Wagub Emil juga berharap, para wisudawan Universitas Bilfath memiliki karakter life long learn atau tak pernah berhenti belajar meski telah mengantongi ijazah.

"Karena ilmu terus berkembang, teknologi juga terus berkembang, maka mencari ilmu pengetahuan menjadi keniscayaan bagi para insan akademis," tandas Emil.

Tidak hanya Emil, Guru Besar Universitas Brawijaya, Prof. Qomariyatus Sholihah menuturkan, jika perguruan tinggi menjadi penting sebagai basis produksi, diseminasi, dan aplikasi ilmu pengetahuan serta inovasi teknologi.

"Perguruan tinggi berperan strategis dalam konteks pembangunan kapasitas dan peningkatan keahlian, kompetensi profesional, dan kemahiran teknikal," jelasnya Guru besar yang juga alumni pesantren Al-Fattah tersebut.

Lebih lanjut, Peraih Muri Profesor wanita termuda berusia 36 tahun ini menjelaskan, bahwa pesantren Al-Fattah Siman dengan segala kekhasan yang ada di dalamnya telah sukses menggelar pendidikan bagi pembinaan karakter bagi santri-santrinya.

Ia menilai, hal tersebut tak lepas dari peran dosen dan tenaga pengajar lainya selebihnya adalah pengaruh doa para sesepuh dan kyai

"Mulai dari penyusunan struktur dan isi materi yang mengintegrasikan pengetahuan kedinasan dan keislaman, bimbingan dan pengawasan sikap dan karakter santri, serta penyelenggaraan kegiatan santri sebagai media pembinaan karakter santri," paparnya.

Sementara itu, Rektor Universitas Billfath Lamongan mengutarakan, bahwa perguruan tingginya telah terakreditasi dengan nilai Baik. Menurutnya, Billfath memiliki sejumlah program, meliputi Pondok Pesantren Mahasiswa, Riset Terapan dan Matrikulasi Bahasa Inggris dan Arab.

"Dengan program unggulan dan materi perkuliahan yang mengkolaborasikan pengetahuan ilmiah (sains) dengan pengetahun agama Islam berbasis pesantren," ungkapnya saat mewisuda 104 mahasiswa Universitas Billfath di aula Tanjung Kodok Beach Resort Lamongan.(*)

Reporter : Adyad Ammy I

Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.