21 April 2025

Get In Touch

Pria Asal Lamongan Ini Membuat 3 Pesawat, Ini Ceritanya

Suyanto saat menunjukan pesawat SLOT rakitannya. Foto : Adit
Suyanto saat menunjukan pesawat SLOT rakitannya. Foto : Adit

LAMONGAN (Lenteratoday) - Tamatan STM tak membuat Heri Suyanto patah arang, hanya berbekal pengalaman ia berhasil merakit pesawat terbang seorang diri. Belakangan ia diketahui adalah warga Kabupaten Lamongan.

Tak hanya satu, bahkan ia berhasil membuat 3 buah pesawat berjenis SLOT atau Short Take-Off and Landing di rumah istrinya di Desa Cintajaya, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Kendati ingin menunjukan karyanya kepada sanak saudaranya di kampung halaman, pria kelahiran Dusun Trongglonggong, Desa Sumberagung, Kecamatan Modo, Lamongan ini lantas membawa pesawat buatannya pulang kampung.

"Seluruh bagian dipisah dan dimuat truk, minggu lalu datang di rumah Lamongan," papar Suyanto kepada wartawan, Sabtu (18/12/2021).

Menurut pengakuan, Suyanto, 1 unit pesawat ia bawa pulang sementara 2 lainya di beli oleh pemerintah Ceko. "Seluruh bagian dipisah dan dimuat truk, minggu lalu datang di rumah Lamongan," papar Suyanto kepada wartawan, Sabtu (18/12/2021).

Suyanto mengklaim, jika pesawat rakitannya bisa menjelajah dengan kecepatan maksimum 200 km/jam dengan isi tangki 80 liter.

"Didesain lebih ramping, cocok untuk menjelajah daerah kepulauan seperti Indonesia. Dengan kapasitas diisi dua orang Pilot dan Co Pilot," klaim Suyanto.

Namun, kata Suyanto, pesawatnya ini belum pernah di terbangkan sama sekali, ia hingga kini masih menunggu uji kelayakan dan pembuatan identitas pesawat.

"Saat ini semuanya masih dalam proses," kata pria berusia kepala 4 tersebut saat menunjukan pesawat SLOT buatannya.

Reporter : Adyad Ammy I

Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.