19 April 2025

Get In Touch

Sukses Tekan PPKM Level 1, PTM Anak Usia Dini di Kota Madiun Dilakukan Bertahap

Wali Kota Madiun Maidi, ditemui usai kegiatan Workshop di Taman Ngrowo Bening (foto: Pamula Yohar. C)
Wali Kota Madiun Maidi, ditemui usai kegiatan Workshop di Taman Ngrowo Bening (foto: Pamula Yohar. C)

MADIUN (Lenteratoday) - Upaya untuk menekan tingkat penyebaran Covid-19 di Kota Pendekar, menunjukkan perkembangan signifikan. Setelah 2 Minggu berada di status level 2, kini Kota Madiun berada di level 1. Kendati demikian Wali Kota Madiun, Maidi menilai Pembelajaran Tatap Muka (PTM) akan dilakukan secara bertahap terlebih untuk anak didik usia dini. Pihaknya mengaku tidak ingin gegabah,

"Untuk TK bisa, tapi masih kita batasi. PTM mahasiswa dulu yang sudah bisa menjaga dirinya, kalau semuanya sudah berjalan baru TK masuk bertahap," ujar Maidi, usai kegiatan workshop di Taman Ngrowo Bening Senin (18/10/2021).

Hal tersebut dilakukan, karena dirasa anak usia dini yang duduk di bangku Taman Kanak-kanak (TK) dan Sekolah Dasar (SD) kelas 1, 2 dan 3, masih memerlukan pemahaman dan ketergantungan lebih kepada orang di sekitar dalam menjaga diri terkait protokol kesehatan (Prokes).

"TK ketergantungan dari orang di sekitarnya itu tinggi jadi harus bertahap. Kalau mahasiswa sudah bisa mandiri dan menjaga diri, jadi bisa menerapkan prokes," imbuh Maidi.

Di sisi lain Ketua Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI)-PGRI Kota Madiun Lia Ratih mengungkap, meski PTM belum dapat dilakukan secara penuh pihaknya terus memberikan pembelajaran melalui daring.

"Kita sabar dulu, tunggu dari dinas terkait memberi intruksi PTM. Kalau kesiapan, TK di Kota Madiun sudah siap untuk PTM. Ditunggu saja dulu, kita tetap berusaha bagaimana anak TK tidak kehilangan masa belajar nya," ujar Lia.

Upaya dalam menjembatani proses pembelajaran pun dilakukan dengan, memberikan pembelajaran melalui daring dan melakukan kunjungan ke rumah siswa. (*)

Reporter : Pamula Yohar C

Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.