
KEDIRI (Lenteratoday) - Di tengah aktivitas pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler 112 Kodim 0809/Kediri di Desa Kalipang, Kecamatan Grogol, Kabupaten Kediri, Komandan Satuan Tugas (Dasatgas) SSK TMMD Letda Inf Asmaun berhasrat memberikan bekal dengan menanamkan jiwa patriot dan nasionalisme kepada anak - anak Paud PKK tepat di hari peringatan Kesaktian Pancasila 1 Oktober Tahun 2021.
Dengan menggunakan fasilitas teras rumah warga setempat, Dansatgas TMMD ini, nimbrung di tengah - tengah mereka sambil bercanda gurau dan bercerita dongeng. Memberikan pemahaman tentang cinta terhadap Tanah Air, memberikan wawasan kebangsaan serta mengenalkan nama- nama tokoh pahlawan Revolusi. Tak hanya itu, Dansatgas juga mengajak anak - anak mengheningkan cipta sejenak berdoa untuk para pejuang bangsa.
Menurutnya, anak - anak usia dini adalah generasi bangsa yang wajib dilindungi dari pengaruh hal-hal negatif. Termasuk pengaruh media sosial, televisi dan perangkat gadget lainnya. “Kita tanamkan pendidikan-pendidikan dasar yang mudah dicerna akal pikiran anak usia dini,"ucap Letda Inf Asmaun.
Dia menegaskan, sudah saatnya TNI hadir memberikan edukasi dan menyelamatkan generasi bangsa dari pengaruh negatif. “Dengan metode menjalin keakraban dan dekat anak - anak, maka materi saya tentang banyak hal tadi, akan mudah diterima mereka. Dan justru bisa membuat mereka terkesan dan akan diingat terus," ujar Letda Inf Asmaun.
"Penting bagi TNI untuk memberikn bekal cinta Tanah Air dan bangsa dan wawasan kebangsaan Karena mereka sangat rentan mendapatkan pengaruh negatif lainnya. Sebagai anggota Satgas TMMD Reguler 112 Kodim Kediri, saya juga berkewajiban memberikan pendidikan tersebut kepada anak - anak dan remaja di Desa Kalipang," ucap Asmaun.
Reporter: Gatot Sunarko /Adv
Editor : Lutfi Yuhandi