20 April 2025

Get In Touch

Generasi Muda Harus Jadikan Hari Kesaktian Pancasila Untuk Memupuk Nasionalisme

Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto.
Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K Yunianto mengingatkan kepada masyarakat khususnya generasi muda untuk memperingati Hari Kesaktian Pancasila dengan memupuk dan meningkatkan rasa nasionalisme serta patriotisme. Selain itu mempererat kebersamaan dengan menjunjung bhineka tunggal ika.

"Generasi muda hendaknya menjadikan semangat pejuang terdahulu untuk dijadikan contoh, tidak dalam bentuk perang, melainkan dalam berkarya dan membangun negara," papar Sigit, Jumat (1/9/2021).

Sigit juga mengatakan generasi muda lah yang akan melanjutkan perjuangan demi tercapainya masyarakat yang adil, makmur, dan sejahtera yang menjadi tujuan negara Republik Indonesia. Semangat untuk berjuang agar semakin maju dan berkembang harus dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-sehari.

"Generasi muda jangan mudah menyerah, buktikan perjuangan dengan kreativitas dan inovasi dalam bidang masing-masing yang ditujukan untuk kemajuan masyarakat," ungkap Sigit.

Selain itu Politisi yang menjabat sebagai sekretaris DPD PDIP Provinsi Kalteng ini menambahkan, agar para generasi muda terdorong untuk berkontribusi dalam mendukung pembangunan, mereka perlu diberikan keleluasaan ruang gerak dan untuk berinovasi agar menghasilkan karya yang bermanfaat. Termasuk dalam masa pemulihan ekonomi pasca pandemi, generasi muda harus bergerak maju.

"Banyak alternatif yang bisa dilakukan untuk membangun bangsa, tentunya dengan tetap berpedoman pada Pancasila yang mempersatukan bangsa Indonesia,” pungkasnya.

reporter : Novita Masniari

Editor : Lutfi Yuhandi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.