
SURABAYA (Lentera.TV) Banyak cara dapat dilakukan untuk melakukan inovasi ditengah segala keterbatasan. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh warga Kampung Ondomohen Magersari V Surabaya. Mereka memanfaatkan lahan yang sempit di selokan, untuk dijadikan budidaya ikan lele dan ikan nila. Musmulyono, kader lingkungan Kampung Ondomohen Magersari lima mengatakan, inovasi ini dibuat karena minimnya lahan kosong ditengah kota.