
JAKARTA (Lenteratoday)-Bantuan 1.000 ventilator dari Australia tiba di Indonesia. Selain mengirim ventilator, Australia berencana mengirim 2,5 juta dosis vaksin, oxygen concentrator, tabung oksigen, test kit antigen, dan alat-alat kesehatan lainnya secara bertahap.
"Dukungan ini adalah wujud kerja sama dan kolaborasi yang baik antara Indonesia dan Australia sebagai negara sahabat dan mitra strategis komprehensif," sebut keterangan pers Kemlu, Sabtu (10/7). Untuk diketahui bantuan penanganan Covid-19 itu tiba pada Jumat (9/7/2021) malam.
Selain Australia, beberapa negara lainnya juga yang memberikan bantuan penanganan corona kepada Indonesia, yaitu Singapura, Amerika Serikat, Belanda, Jepang, Inggris, UAE, India, RRC, dan entitas internasional lainnya.
"Kemarin, sebagian dukungan kerja sama dari Singapura juga telah tiba berupa ventilator, tabung oksigen, dan alat-alat kesehatan Lainnya. Selain itu, telah tiba pula sebagian oxygen concentrator pembelian dari Singapura," bunyi keterangan Kemlu.
Akhir Juni sampai Juli ini adalah waktu terburuk sepanjang pandemi COVID-19 berlangsung di Indonesia. Hampir setiap hari penambahan kasus baru memecahkan rekor.
Per 9 Juli 2021, total kasus infeksi virus corona di Indonesia mencapai 2,455,912. Sebanyak 64 ribu di antaranya meninggal dunia.(ist)