
PONOROGO (Lenteratoday) - Antisipasi lonjakan kasus Covid-19, Polsek Ponorogo membangun kamar isolasi pasien Covid-19 di Kelurahan Beduri. Kamar ini akan digunakan sebagai tempat sementara apabila pasien belum mendapatkan rumah sakit rujukan.
Kapolsek Ponorogo, AKP Kusbiantoro mengatakan bahwa pembangunan kamar tersebut sebagai bentuk terobosan. Melihat tingginya angka pasien Covid-19 dan terbatasnya jumlah ruangan dan tempat tidur yang tersedia di rumah sakit.
"Ruang isolasi mandiri itu terdapat 4 kamar. Pasien Covid-19 akan mendapatkan fasilitas tempat tidur, lemari pakaian hingga obat-obatan selama menjalani isolasi mandiri," jelas Kusbiantoro kepada Lenteratoday, Rabu (07/07/2021) pagi.
Bangunan yang terletak di RT 06 RW 03, Kelurahan Beduri , Kecamatan/Kabupaten Ponorogo tersebut diharapkan dapat meringankan beban rumah sakit. Dan membantu menekan penyebaran Covid-19. Karena pasien yang isolasi di kamar tersebut akan diawasi agar tidak perlu keluar area.
"Jadi kalau memang ada warga yang mau untuk isolasi mandiri disini, kita tetap koordinasi. Kita tetap berkoordinasi dengan Puskesmas, kita juga siapkan tempat di sini ada ruang kesehatan," imbuhnya.
Program yang digagas oleh Polda Jatim ini, ditujukan untuk menekan penyebaran Covid-19. Dan saat ini ada beberapa Posko PPKM Mikro Darurat yang berada di wilayah Polres Ponorogo.
Di Posko PPKM Mikro Darurat ini petugas tidak hanya memberikan fasilitas 3T (testing, tracing and treatment). Tetapi, di posko PPKM mikro ini masyarakat yang ada di zona merah akan diberikan fasilitas yang mereka biasa lakukan sehari hari. (Ger)