19 April 2025

Get In Touch

Ada yang Beda pada Spotic Muhammadiyah Tahun Ini

Ada yang Beda pada Spotic Muhammadiyah Tahun Ini

Surabaya - Kumpulan kepala sekolah Muhammadiyah se-Surabaya kembali menggelar kompetisi Spotic. Gelaran yang telah di adakan ke dua kali ini di ikuti oleh 28 SD/MI se Kota Surabaya. Dengan mengusung Tema “Membangun Sportifitas, Mencerdaskan menuju SDM Unggul di era 4.0”.

Spotic merupakan kependekan dari Sport and Olympic. Merupakan kompetisi bergengsi yang diselnggarakan oleh Kelompok Kerja Kepala SD/MI Muhammadiyah Kota Surabaya. 

Ketua Pelaksana, Dzulfanny menjelaskan ada beberapa cabang olah raga yang diperlombakan, diantaranya renang, atletik, dan futsal. Kemudian lomba sains, matematika, ismu and arabic, ismu and english, tahfidz, qori’, cergam (cerita bergambar), serta media pembelajaran kategori guru.

“Gelaran kali ini ada penambahan lomba yaitu media pembelajaran untuk guru. Sebab kita punya guru-guru hebat dari sisi kualitas menyampaikan materi di depan umum danengasah mental juga. Karrna selama ini kita kurang menampilkan guru - gury saat lomba ditingkatkan kota maupun umum,” jelas Dzulfanny saat ditemui di UMS, Selasa (21/2/2020). 

Gelaran kali ini diikuti oleh 812 siswa sedangkan Media pemlajaran ada 54 guru dari 29 sekolah termasuk SD Muhammadiyah Bangkalan.

Dzulfannya mengatakan jika diadakan kembali kompetensi ini guna meningkatkan kualitas daya saing siswa siswi dan guru SD/MI Muhammadiyah se-Surabaya sebagai bentuk rasa persaudaraan dalam wadah Keluarga Besar SD /MI Muhammadiyah. 

“Selain itu mungkin juga menjalin tali silahturahmi, saling mengenal antar siswa dan guru. Mengasah mental, meningkatkan daya saing, itu menjadi poin penting acara ini,” katanya. 

Acara yang digelar selama dua hari dibagi di 3 tempat perlombaan. Pertama bertempat di UM Surabaya yang juga menjadi Pembukaan, Kompetisi bidang olimpiade. Yang ke dua Kodam Brawijaya untuk omba renang dan atletik serta lapangan futsal Karangpilang untuk lomba futsal. (ard) 

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.