
PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Tidak bisa dipungkiri selama bulan Ramadan sampai Hari Raya Idul Fitri, tren harga beberapa kebutuhan pokok akan mengalami kenaikan. Hal ini memang dikarenakan permintaan masyarakat yang meningkat pada beberapa bahan kebutuhan pokok.
Menanggapi hal ini, anggota Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Ruselita, meminta Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya melalui dinas terkait untuk memperketat pengawasan terhadap kenaikan harga bahan-bahan kebutuhan pokok di pasaran dan mengendalikan agar kenaikan harga yang terjadi tidak sampai menambah beban masyarakat.
"Kebutuhan pokok adalah hal utama yang diperlukan masyarakat dalam kehidupan sehari-hari, apabila terjadi kenaikan harga tentu dampaknya akan sangat dirasakan masyarakat, khususnya masyarakat menengah ke bawah," papar Ruselita, Sabtu (17/4/2021).
Ruselita berharap pemerintah dapat memberikan perhatian terkait masalah ini, terlebih karena beberapa kebutuhan pokok untuk wilyah Kota Palangka Raya masih bersumber dari daerah atau provinsi lain, hal ini yang menyebabkan mudah terjadinya fluktuasi harga. Seperti ketika terjadi banjir di daerah Kalsel, beberapa waktu yang lalu, beberapa pasokan bahan-bahan pokok terhambat yang berakibat pada kenaikkan harga.
"Karena itu pemerintah melalui dinas terkait hendaknya bisa memastikan agar stock kebutuhan bahan pokok tidak mengalami hambatan dalam arus supplainya dan stock mencukupi untuk kebutuhan masyarakat Palangka Raya," ungkap Ruselita.
Beberapa bahan pokok yang umumnya mengalami kenaikkan harga terutama jelang hari-hari besar keagamaan, Ruselita menambahkan, antara lain, daging ayam, daging sapi, cabai, bawang, beberapa jenis sayuran, dan sebagainya.
Harga cabai bahkan sudah melonjak naik sejak sebelum bulan Ramadan karena banyak petani yang gagal panen karena faktor alam dan cuaca. Karena itu, ia sangat mendukung program pemerintah yang mengembangkan pertanian dan peternakan.
"Dengan terus mengembangkan sektor pertanian dan peternakan, kita berharap kedepannya Kota Palangka Raya tidak bergantung lagi pada daerah lain untuk memenuhi kebutuhan pangan, selain itu ekonomi masyarakat juga akan meningkat seiring dengan bertumbuhnya kedua sektor tersebut," pungkasnya.(nov)