20 April 2025

Get In Touch

Awasi Lonjakan Harga Jelang Ramadan, Perlu Dibentuk Satgas Pangan di Palangka Raya

Awasi Lonjakan Harga Jelang Ramadan, Perlu Dibentuk Satgas Pangan di Palangka Raya

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Setiap menjelang bulan Ramadan sudah dipastikan harga-harga berbagai kebutuhan pokok akan naik. Hal ini dikarenakanpermintaan masyarakat terhadap beberapa kebutuhan pokok tinggi, padahal pasokan barang tetap atau bahkan menurun.

Ketua Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Nenie Adriaty Lambung, mengatakan perlu adanya pengawasan dari pemerintah kota (Pemkot) agar kenaikan harga dapat dikendalikan dan masih dalam skala wajar.

"Biasanya menjelang Ramadan sampai Idul Fitri terjadi kenaikkan harga dipasaran, pemerintah perlu mengawasi agar lonjakkan harga tidak terlalu drastis dan memberatkan masyarakat, terlebih saat ini masih masa pandemi," papar Nenie, Selasa (30/3/2021).

Selain itu Nenie juga menyampaikan perlu adanya pengawasan selain untuk menghindari lonjakkan harga yang terlalu tinggi juga untuk mencegah adanya oknum yang memanfaatkan situasi untuk meraih keuntungan sendiri. Agar tidak ada pihak-pihak yang memanfaatkan momen bulan Ramadhan dan Lebaran untuk menimbun barang dengan sengaja agar barang langka dan menaikkan harga semaunya.

"Pengawasan diperlukan untuk menghindari adanya oknum yang menimbun barang dengan tujuan memainkan harga, karena yang menjadi korban adalah masyarakat," ungkap Nenie.

Politisi wanita dari PDI Perjuangan ini juga mendukung adanya Satgas Pangan yang bertugas untuk mengawasi harga-harga kebutuhan pokok baik di pasar, mini market maupun pedagang eceran. Pemkot membentuk Satgas Pangan melalui Dinas Perkop UKMP dan pihak terkait lainnya.

Sabagaimana kita ketahui, saat ini harga yang sudah melambung tinggi di pasaran adalah cabai, mencapai diatas Rp100 ribu per Kg dari harga sebelumnya berkisar Rp35 ribu sampai Rp.60 ribu per kilogramnya. Jangan sampai bahan kebutuhan pokok lainnya juga mengikuti lonjakan harga yang sama.

"Pengawasan diperlukan untuk menjaga stabilitas harga dan keamanan stock pangan, selain itu pemerintah juga harus melakukan tindakan tegas pada oknum yang terbukti menimbun barang dan memainkan harga," tegas Nenie.(nov)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.