22 April 2025

Get In Touch

Ular Sepanjang 4 Meter Gegerkan Warga Kota Pasuruan

Ular sepanjang 4 meter berhasil ditangkap warga Tembokrejo, Kota Pasuruan.
Ular sepanjang 4 meter berhasil ditangkap warga Tembokrejo, Kota Pasuruan.

PASURUAN (Lenteratoday) - Warga Jalan Kyai Sarkowi, Kelurahan Tembokrejo, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan digemparkan dengan kehadiran ular piton jenis sanca sepanjang 4 meter.

Khudori salah satu warga setempat menceritakan bahwa dalam beberapa hari terakhir ular tersebut sering muncul dna membuat warga resah. Namun, warga tak ada yang berani menangkapnya.

“Warga dibikin pusing, karena khawatir keberadaan ular ini bisa membahayakan warga dan juga hewan peliharaan, takut dimakan,” ucapnya saat ditemui Kabarpas.com di lokasi.

Nah, ketika ada salah satu warga yang melihat ular itu di sungai yang ada di wilayah setempat. Orang tersebut kemudian mengajak teman-temannya untuk menangkap ular ini.

Tak ayal, penangkapan ular ini pun menjadi tontonan warga. Namun, pada saat akan ditangkap ular tersebut berontak dan melakukan perlawanan. Bahkan, ada salah satu warga yang sempat digigit di bagian jari tanganya.

“Tapi beruntung ular piton berukuran 4 meter itu akhirnya bisa ditangkap. Setelah itu langsung dibawa ke rumah salah satu warga sekitar,” pungkasnya. (pas).

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.