22 April 2025

Get In Touch

Satgas Evakuasi Warga Terpapar Covid-19 di Kelurahan Tambaksari, Surabaya

Satgas Covid-19 di Kelurahan Tambaksari bersama jajaran TNI, Polri, dan Nakes saat melakukan tracing, Minggu (21/2/2020).
Satgas Covid-19 di Kelurahan Tambaksari bersama jajaran TNI, Polri, dan Nakes saat melakukan tracing, Minggu (21/2/2020).

SURABAYA (Lenteratoday) - Satgas Covid-19 di Kelurahan Tambaksari bersama jajaran TNI, Polri, dan Nakes mengevakuasi salah satu warga di Jalan Kelapa Nomor 41, Tambaksari yang terpapar virus corona, Minggu (21/2/2020). Petugas membawa warga tersebut untuk menjalani isolasi di rumah sakit.

Evakuasi dilakukan sebagai upaya penelusuran kontak (Contact Tracing) oleh Pemeritah Kota Surabaya melalui Kelurahan Tambaksari melakukan. Evakuasi bertujuan untuk memutus mata rantai penularan virus Covid 19, ditengah penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Lurah Tambaksari, Amdany, mengatakan, ada satu orang yang terkena virus corona dari lingkungan kerja. Namun, diketahui terdapat empat orang di dalam rumah yang melakukan kontak erat dengannya.

"Jadi tidak memungkinkan untuk isolasi mandiri. Sehingga kami arahkan isolasi ke Rumah Sakit Adi Husada Kapasari. Pasien itu terkena Covid pada satu minggu yang lalu," ujarnya, Minggu (21/2/2021).

"Pasien itu sebelumnya melakukan isolasi mandiri di rumah baru jalan 3 hari. Setelah kami datangi akhirnya yang bersangkutan mau melakukan isolasi di rumah sakit tersebut," jelasnya.

Setelah melakukan evakuasi, Tiga Pilar Kelurahan Tambaksari langsung mem blocking area sekitar, dengan menutup akses jalan keluar masuk bagi kendaraan.

Di akhir kegiatan, TNI dan Polri memberikan himbauan kepada masyarakat sekitar agar tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, serta kurangi mobilitas. (Ard)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.