
MOJOKERTO (Lenteratoday) - Kapolri, Jenderal Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dan Kapolda Jatim, Irjen Pol. Nico Avinta meminta pada Kapolrestq Mojokerto untuk merencanakan PPKM mikro di wilayahnya.
Kapolresta Mojokerto mendapatkan perintah tersebut saat vidcon dengan Kapolri, Jenderal Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si di Ruang Wira Pratama Polresta Mojokerto jalan. Bhayangkara No. 25, Kota Mojokerto, Jawa-Timur, Senin (8/2/2021) siang.
Vidcon sebagai tindak lanjut dari Instruksi Menteri Dalam Negeri No. 3 tahun 2021 tentang PPKM berbasis Mikro dan Pembentukan Posko Penanganan Covid-19 di Tingkat Desa dan Kelurahan hingga sampai tingkat RW/RT yang berpotensi menimbulkan penularan Covid-19.
Di tengah berlangsungnya Vidcon, Kapolri, Jendral Pol. Listyo Sigit Prabowo menekankan kepada Kapolres Mojokerto Kota agar merencanakan persiapan PPKM berbasis Mikro untuk mengendalikan pertambahan penderita Covid-19.
Pada kesempatan yang sama pula, Kapolda Jatim, Irjen Pol. Nico Avinta juga menekankan kepada Kapolres Mojokerto Kota, AKBP. Deddy Supriadi, bahwa model PPKM Mikro adalah, kekuatan Testing (pemeriksaan), Tracing (pelacakan) dan Treatment (pengobatan) (3T) harus dicek betul ketersediaan Rapid tes di tiap Posko. (Joe)