20 April 2025

Get In Touch

Longsor Pujon dan Kesembon Sudah Bersih, Jalur Malang-Kediri Kembali Dibuka

Petugas BPDB Malang sedang membersikan jalan di Jalur Malang-Kediri. (Foto: BPDB Malang)
Petugas BPDB Malang sedang membersikan jalan di Jalur Malang-Kediri. (Foto: BPDB Malang)

MALANG (Lenteratoday) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang kembali membuka jalur Malang-Kediri. Hal ini diungkapkan oleh Kepala BPDB Kabupaten Malang, Bambang Istiawan.

"Ya baik jalur Pujon dan Kasembon yang terkena longsor kemarin sudah mulai di buka Rabu kemarin kok," ungkapnya ketika dikonfirmasi, Sabtu (6/2/2021).

Ia menandaskan jika saat ini jalur Pujon hingga ke arah Kasembon sudah bisa diakses dengan lancar. Namun masyarakat diminta hati-hati, lantaran jalur mulai dari arah Kota Batu menuju Kabupaten Malang, hingga Kabupaten Kediri dan sebaliknya, banyak tebing-tebing yang memiliki potensi longsor.

"Jalur Malang-Kediri sudah lancar kembali. Kita cuma melakukan pembersihan saja tidak ada perbaikan. Pengerjannya mulai Selasa sampai Jumat," katanya. (Sur)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.