21 April 2025

Get In Touch

Ditinggal Cari Rumput, Kambing Satu Kandang Terbakar

puing puing sisa kebakaran.
puing puing sisa kebakaran.

MAGETAN (Lenteratoday) - Nasib sial menimpa Santoso, warga Desa Gunungan RT. 02 RW. 01, Kecamatan Kartoharjo, Kabupaten Magetan. Pasalnya, kandang beserta 8 ekor kambing dan dapur rumahnya hangus dilalap si jago merah.

Diduga, penyebab Kebakaran tersebut karena kelalaian pemilik korban. Saat itu, korban membakar rumput kering dekat kandang kambingnya dan ditinggal pergi mencari pakan. Akibatnya, api tersebut menyambar kandang kambing dan dapur rumahnya.

Tetangga korban, Sukarjo (35) menceritakan, awalnya dia melihat api yang sudah membakar kandang kambing milik korban. Mengetahui hal tersebut, dia berteriak minta tolong tetangga sekitar untuk membantu memadamkan api. Namun, karena kandang dan dapur terbuat dari kayu, maka mudah dilalap api.

"Dikarenakan kandang kambing terbuat dari kayu dan bambu sehingga api cepat menjalar dan membakar semua kandang kambing dan dapur rumah," jelas Sukarjo, Kamis (19/11/2020).

Sembari menunggu petugas pemadam kebakaran tiba, dia dan tetangga sekitarnya berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Selang beberapa menit, petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi dan segera memadamkan api. "Api bisa dipadamkan, selanjutnya dilakukan pembasahan agar sisa api tidak menyala lagi," imbuhnya.

Sementara itu Santoso hanya bisa meratapi kebakaran yang menimpa kandang kambing dan dapur miliknya. Dia menyampaikan bahwa kebakaran tersebut terjadi karena kelalaiannya meninggalkan kandang kambing setelah membakar rumput kering. "Saya tinggal cari pakan setelah saya nyalakan api untuk bakar rumput kering," ujarnya lirih.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai Rp 80 juta, karena 8 kambing milik korban hangus terbakar. (Ger)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.