
SURABAYA(Lenteratoday)-Rapper muda Surabaya,Kanya Adelphie menghadirkan single terbarunya yang diberi judul ‘Generasi’.
Untuk suguhan komposisi tersebut, Kanya menggaet musisi hiphop legendaris asal Yogyakarya, ‘GNTZ’ berkarya bersama. ‘GNTZ’ adalah motor dari Yogyakarta Hiphop Foundation yang juga rapper lawas yang membentuk G Tribe Geronimo salah satu historis sejarah skena hiphop Yogyakarta.http://www.iniSURABAYA.com
Karya ‘GNTZ’ dibawakan sangat apik di single ini. Kanya Adelphieyang berevolusi dari penyanyi cilik menuju penyanyi remaja ini semakinmengeksplorasi diri. Di duet Kanya dan ‘GNTZ’ tersebut tampak dinamika musikyang selaras walau dibawakan oleh dua generasi yang jauh berbeda.
‘Generasi’ sarat dengan lirik nasionalis yang menceritakantentang attitude kebangsaan sebagai generasi penerus membuat karya ini unik.Musik di single ini juga sangat dinamis dan rancak, khas musik sang produser‘GNTZ’.
Single ‘Generasi’ juga beraroma Indonesia yang dihadirkan lewattema lirik yang dibawakan berkesinambungan oleh Kanya maupun ‘GNTZ’.
Single ini dikerjakan dalam waktu singkat di tengah kepadatanjadwal dari masing-masing musisi. ‘GNTZ’ dan Kanya Adelphie menyelesaikannyakurang lebih dua bulan di tahun 2020.
Kanya sebagai seorang pelajar dan berbagai kegiatan sertasederet projek karyanya yang dipersiapkan oleh Pasukan Records. Sedangkan‘GNTZ’ juga sangat padat dengan projek-projek karyanya, baik sebagai musikproduser maupun solo rapper.
Tetapi kesibukan itu tidak menyurutkan mereka untuk merilissingle yang diproduksi oleh Pasukan Records ini. ‘Generasi’ yang berproses didua kota berbeda antara Yogyakarta dan Surabaya segera dirilis di platformdigital.
Selanjutnya juga disajikan format video klip yang bakal menjadikejutan tersendiri. “Single ‘Generasi’ akan memperkaya warna baru di belantikamusik hiphop Indonesia,” tegas Wiesa Tamin dari Pasukan Records.(ST1)