21 April 2025

Get In Touch

Kakanwil Kemenkumham Jatim Minta Petugas Lapas Madiun Tingkatkan Integritas

Kakanwil Kemenkumham Jatim Minta Petugas Lapas Madiun Tingkatkan Integritas

Madiun - Kakanwil Kemenkumham Jatim meminta semua petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pemuda Kelas IIA Madiun untuk menjaga integritas khususnya dalam masalah korupsi dan penerapan protokol kesehatan.

Dalam arahan terkait dengan penguatan Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan pencegahan Covid-19, Senin (7/9/2020) pagi, Kakanwil Kemenkumham Jatim, Krismono menyampaikan bahwa setiap petugas wajib menjaga integritas dalam melaksanakan pekerjaan. Integritas tersebut diwujudkan dalam pelayanan yang baik terhadap masyarakat dengan mengedepankan protokol kesehatan. Diharapkan nantinya dapat menuju predikat WBK.

Krismono juga menjelaskan, kedisiplinan harus dilakukan oleh setiap petugas Lapas terutama Petugas Pintu Utama (P2U). Sebagai garda terdepan, ia berharap P2U melaksanakan tugasnya dengan teliti, terutama ketiak melakukan penggeledahan. Ia beserta jajaran akan memantau perkembangan di setiap Lapas Jatim melalui laporan harian dan media sosial.

“Masalah mendasar yang menjadi akar adalah adanya kecerobohan dan belum dilakukannya pola kerja sesuai SOP. Syukuri gaji yang kita terima untuk pemenuhan kebutuhan bukan untuk gaya hidup,” tegas Krismono pada Senin (7/9/2020) pagi.

Kedisiplinan dalam hal berkoordinasi juga ia tekankan pada bidang perawatan ketika menangani WBP yang sedang sakit. Hal ini agar bidang perawatan mengambil keputusan perlu tidaknya merujuk berdasarkan keputusan dari pihak Rumah Sakit.

“Penuhi syarat-syaratnya, jangan sampai ada masalah karena pemberian izin sakit,” ujarnya.

Menutup sambutannya, Krismono menyampaikan agar setiap petugas dapat memperhatikan hal sekecil apapun yang dapat memicu timbulnya masalah. Mengembalikan ke tugas utama sebagai pelayan, pelindung, dan pengayom masyarakat. Sehingga dapat mendapatkan predikat WBK.

“Lakukan deteksi dini kemungkinan munculnya masalah, pahami tugas dan fungsi (Tusi) kita agar professional, dan bekerja secara sinergi antar tusi,” tandasnya. (Ger)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.