
JAKARTA (Lentera) -Sebuah mobil Toyota Camry berwarna hitam tertangkap kamera menggunakan pelat ganda, yakni pelat sipil dan pelat dinas Polri.
Kejadian pelat 'melorot' ini direkam oleh warga dan diunggah melalui akun X @Heraloebss. Dalam rekaman video tersebut, mobil tampak melintas di sebuah jalan.
Pelat dinas Polri terlihat melorot, sehingga pelat sipil dengan nomor polisi B 196 JOS tampak dari belakang.
"Yang asli yang ada badaknya," tulis keterangan akun X @Heraloebss, Rabu (9/4/2025).
Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono menjelaskan, penggunaan pelat dinas telah diatur dalam peraturan tertulis yang berlaku.
“Kalau dari aturan, kendaraan dinas menggunakan nomor bantuan dinas pelat khusus untuk kepentingan tugas rahasia,” kata Argo saat dikonfirmasi Kompas, Rabu (9/4/2025).
Meski begitu, Argo memastikan, kedua pelat nomor tersebut memang teregistrasi sebagai mobil milik anggota kepolisian.
“Kalau dilihat data dari pelat pribadi, memang terdata resmi. Kalau dilihat dari nomor dinas Polri, teregister milik Mabes Polri,” ungkap dia.
Guna keterangan lebih lanjut, Argo meminta wartawan untuk menghubungi Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho (*)
Editor: Arifin BH