
PONOROGO (Lentera) -Masih dalam suasana Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M, Polres Ponorogo menggelar acara Halal Bihalal bersama Persatuan Purnawirawan Polri (PP POLRI) dan Departemen Wanita dalam Persatuan Purnawirawan Polri (DIAN KEMALA PP POLRI) di Aula Wengker Mapolres Ponorogo, Rabu siang (09/04/2025) dengan penuh suasana kehangatan dan kebersamaan.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolres Ponorogo AKBP Andin Wisnu Sudibyo, S.I.K., M.H., beserta jajarannya dan tampak pula Assisten 1 Bupati Ponorogo Bambang Suhendro ST. MM. juga hadir untuk mewakili bupati Ponorogo.
Dalam sambutannya, Kapolres Ponorogo menyampaikan permohonan maaf, doa dan harapan bagi seluruh anggota PP POLRI yang telah hadir dan berpartisipasi.
"Saya selaku Kapolres Ponorogo mengucapkan minal aidin wal fa'idzin, mohon maaf lahir dan batin semoga di bulan Syawal yang suci ini kita diberikan berkah, hidayah, diampunkan segala dosa, dilimpahkan kesehatan dan selalu dalam lindungan Allah SWT. Juga yang tidak kalah penting semoga kita dipertemukan kembali dengan bulan Ramadhan dan Idul Fitri di tahun depan." ucap lulusan Akpol 2005 ini.
Lebih lanjut Alumni Magister Hukum Universitas Brawijaya ini menambahkan bahwa meski sudah purna tugas, para Purnawirawan tetap mempunyai tanggung jawab moral untuk menjaga konduktivitas lingkungan.
"Meskipun bapak dan Ibu sudah memasuki masa purna tugas, tetapi jiwa korsa masih tetap harus digelorakan dilingkungan keluarga dan masyarakat sekitar. Semua itu perlu dilakukan agar membawa dampak kamtibmas yang positif di wilayah Kabupaten Ponorogo."
Dalam kesempatan yang sama, Assisten 1 Bupati Ponorogo Bambang Suhendro ST. MM. turut memberikan amanah sambutan mewakili Bupati Ponorogo yang berhalangan hadir.
"Saya ucapkan salam hormat dan salam takzim yang sedalam-dalamnya kepada bapak dan ibu Purnawirawan Polri sekalian. Juga salam khas Kang Giri "Pren, I love you pren. Aku cinta padamu pren. Terima kasih kepada Kapolres Ponorogo atas segala dukungannya sehingga hubungan baik forkopimda Kabupaten Ponorogo dapat berlangsung lebih lama demi kemaslahatan masyarakat Kabupaten Ponorogo."
Dengan suasana yang penuh kekeluargaan, halal bihalal ini diakhiri dengan ramah tamah dan pemberian santunan kepada anak-anak yatim piatu.
Reporter: Bagus Satriawan|Editor: Arifin BH