
Sidoarjo - Potensi Sidoarjo memiliki peranan khusus sebagai kota penyangga bagi kota metropolis Surabaya. Namun, hingga saat ini masih banyak pekerjaan rumah (PR) yang wajib diselesaikan.
"Dalam momentum bulan kemerdakaan ini, tentunya menjadi refleksi bagi semua warga Indonesia terkhusunya Sidoarjo, Sidoarjo harus merdeka secara ekonomi dan berkeadilan, dimana perekonomian harus merata, pintu perkerjaan semakin terbuka lebar, karena Sidoarjo menjadi kota penyangga Surabaya” ujarnya Calon Bupati Sidoarjo H Kelana Aprilianto saat dihubungi melalui telepon, Minggu (09/8/2020).
Selain merdeka ekonomi, Mas kelana (panggilan akrabnya) menyebutkan bahwa pekerjaan rumah lainnya adalah masalah Sumberdaya Manusia harus (SDM). Untuk itu, masalag SDM juga harus merdeka.
"SDM juga harus berdaya saing tinggi dan mempunyai kompetensi, industri kreatif juga harus di dampingi serta disuport," imbuh mas Kelana.
Dalam bulan Kemerdekaan RI ini, Mas Kelana mengatakan bahwa momentum kali ini yang paling penting adalah pesan khusus kepada generasi millenial Sidoarjo. Dimana, mereka harus bisa menggelorakan semangat membara untuk menyadarkan seluruh komponen bangsa dalam membangun solidaritas sebagai upaya mencegah dan memberantas penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika yang menjadi ancaman kehidupan berbangsa, bernegara, dan bermasyarakat
“Generasi milenial hari ini tidak lagi perlu mengangkat senjata turun perang melawan penjajah, tapi ingat, ada satu perang yang sampai saat ini masih harus dihadapi oleh bangsa Indonesia, terutama generasi milenial, yaitu perang melawan narkoba, Generasi Milineal harus merdeka dari narkoba,” tutup Mas Kelana. (pin)