08 April 2025

Get In Touch

Batik Kabupaten Kediri Diminati Dubes Amerika dan Prancis untuk Laos

BupatinHanindhito Himawan Pramana didampingi istri Eriani Annisa dengan batik Kabupaten Kediri di Kediri Fashion Week September 2024 lalu.
BupatinHanindhito Himawan Pramana didampingi istri Eriani Annisa dengan batik Kabupaten Kediri di Kediri Fashion Week September 2024 lalu.

KEDIRI (Lenteratoday) - Batik Kabupaten Kediri diminati di luar negeri. Setidaknya Duta Besar (Dubes) Amerika Serikat dan Prancis untuk Laos tertarik, mengapresiasi dan selanjutnya membeli batik Bumi Panjalu.

Hal itu diungkapkan desainer batik Indonesia, Emran Nawawi, saat berkunjung ke Kabupaten Kediri, Jumat (6/12/2024). Dia mengungkapkan, kekaguman pejabat tersebut dengan batik Kabupaten Kediri usai menyaksikan Laos Fashion Wee, sekitar September 2024 lalu

Di mana dalam kegiatan tersebut, Emran Nawawi ikut ambil bagian dengan menampilkan desain baju bahan batik asal kreator Kabupaten Kediri. Saat itu Duta Besar Amerika serikat dan Prancis untuk Laos menyaksikan hingga tertarik dengan bahan rancangan baju Emran Nawawi.

"Satu minggu selepas dari Kediri, kami di even Laos Fashion Week (LFW) dan dua duta besar, masing-masing Duta Besar Perancis dan Amerika untuk Laos, tertarik dan mengapresiasi batik asli Kabupaten Kediri," jelasnya.

Jika menyebut nama Emran Nawawi, tak lepas dari kesuksesannya dalam mengemas parade fashion show yang fenomenal. Serta sudah tak asing lagi dunia fashion Indonesia.

Karya karya Emran Nawawi menginspirasi karena selama ini karyanya merupakan eksplorasi budaya asli Indonesia dan lebih sering turun ke daerah untuk mencari inspirasi kekhasan batik di daerah di Indonesia.

Dia berkreasi dengan batik asli kreator pembatik Kabupaten Kediri untuk dipertunjukan di hadapan Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana dan Wabup Dewi Mariya Ulfa. Di tangan Emran Nawawi, batik menjadi sempurna dengan peragaan busana Kediri Fashion Week 2024 melibatkan 42 peraga busana top nasional, Jawa Timur dan Kediri.

Lebih lanjut Emran Nawawi mengungkapkan publik Laos berharap fashion batik ini lebih sering ditampilkan di LFW. "Dari kami berharap kreator batik Kabupaten Kediri semakin tangguh berkarya dan bereksplorasi budaya Kabupaten Kediri dan ide karyanya diwujudkan pada batik ini,” ujarnya. (pkp/*)

Reporter: Gatot Sunarko | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.