07 April 2025

Get In Touch

DPRD Surabaya: Pjs Wali Kota Harus Teruskan Kebijakan yang Pro Rakyat

Ketua sementara DPRD Surabaya Adi Sutarwijono. (Amanah/Lenteratoday)
Ketua sementara DPRD Surabaya Adi Sutarwijono. (Amanah/Lenteratoday)

SURABAYA (Lenteratoday)- Per hari ini estafet pimpinan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya akan dipimpin oleh Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Surabaya Restu Novi Widiani.

Untuk itu, DPRD Kota Surabaya berharap Pjs Wali Kota Surabaya dapat melanjutkan program-program yang berpihak kepada masyarakat yang selama ini telah dijalankan oleh Wali Kota Eri Cahyadi dan Wakil Wali Kota Armuji.

"Saya kira Pjs Wali Kota Surabaya setelah menerima tongkat estafet dari Eri-Armuji yang kini sedang cuti karena mengikuti kontestasi di pilkada. Dengan selang waktu 2 bulan diharapkan mampu melanjutkan kebijakan yang berpihak kepada masyarakat Surabaya," kata Ketua DPRD Sementara Adi Sutarwijono, Rabu (25/9/2024).

Tak hanya itu, pria yang akrab disapa Awi ini juga berharap Pjs bisa melanjutkan pembangunan dan penanganan isu-isu sentral di Kota Pahlawan. Misalnya saja masalah kemiskinan, pengangguran, hingga stunting.

"Terutama pelayanan publik harus betul-betul diperhatikan serta kebijakan pemerintah kota Surabaya dan Keteraturan pemerintahan yang selama ini menjadi pondasi kuat dalam jalannya pemerintahan dikota Surabaya," ucapnya.

Awi juga berharap, Pjs dan DPRD Kota Surabaya bisa segera bersinerji agar dapat menyesuaikan kebijakan atau policy yang harus diambil dimasa kepemimpinan Pjs.

"Saat ini kota Surabaya sudah banyak melakukan pembangunan fisik dalam upaya mengedalikan banjir dengan membangun saluran air. Pembenahan balai-balai RW, hingga pelayanan kesehatan yang begitu dirasakan betul kebermanfaatannya oleh masyarakat," tukasnya. (*)

Reporter: Amanah | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.