16 April 2025

Get In Touch

Usai Isi BBM Minibus di Jombang Terbakar, Sopir Terluka

Minibus terbakar diberi garis polisi oleh polisi sebelum evakuasi ke Satlantas Polres Jombang, Rabu (4/9/2024) malam (sutono)
Minibus terbakar diberi garis polisi oleh polisi sebelum evakuasi ke Satlantas Polres Jombang, Rabu (4/9/2024) malam (sutono)

JOMBANG (Lenteratoday) –Sebuah minibus Suzuki terbakar di area SPBU Desa Miagan, Kecamatan Mojoagung, Jombang, Rabu (4/9/2024) malam. Akibat insiden itu, sang sopir mengalami luka bakar.

Sopir tersebut Samiadi (50) warga Dusun Gempoldampet, Desa Ngrandulor, Kecamatan Peterongan, Jombang. Korban langsung dilarikan ke RSUD Jombang untuk mendapatkan perawatan.

Diperoleh informasi, peristiwa bermula ketika mobil minibus Suzuki Carry nopol S-1981-XK yang dikemudikan Samiadi mengisi BBM (bahan bakar minyak) di SPBU Desa Miagan.

Usai isi BBM dan belum beranjak dari lokasi, mendadak muncul kepulan asap dari mesin mobil yang berada bagian depan.

Melihat itu, sejumlah petugas SPBU bergegas memadamkannya menggunakan APAR (Alat Pemadam Api Ringan).

“Saya di atas melihat teman-teman berlarian membawa APAR menuju mobil Carry yang menggeluarkan asap di bagian depan,” ujar Ari Ginanjar, salah satu karyawan SPBU.

Ditambahkan Ari, terbakarnya api yang berasal dari bagian depan itu diduga dari korsleting mesin. “Itu mungkin karena korsleting mesin bagian depan,” katanya.

Tak berapa lama, kebakaran dapat dipadamkan. Namun sopir yang agak terlambat menyelamatkan diri, menderita luka bakar di beberapabagian tubuhnya.

“Korbannya sopir, menderita luka bakar pada lengan dan kepala, dan langsung dilarikan ke RSUD Jombang,” pungkas Ari.

Reporter: sutono|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.