
PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Cuaca panas ekstrem dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan seperti dehidrasi, kelelahan, maupun gangguan kesehatan lainnya.
Terkait hal ini, Anggota Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Khemal Nasery, mengingatkan kepada seluruh jamaah haji asal Kota Palangka Raya agar waspada terhadap cuaca panas ekstrem yang saat ini sedang melanda wilayah Arab Saudi.
"Di tengah cuaca panas ekstrem saat ini saya berpesan kepada jamaah haji agar menjaga kesehatan dengan baik selama menunaikan ibadah," papar Khemal, Kamis (23/5/2024).
Ia menuturkan, cuaca panas ekstrem dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan diantaranya dehidrasi, kelelahan, dan gangguan kesehatan lainnya.
Khemal juga menyarankan para jamaah haji untuk memperhatikan pakaian yang digunakan. Termasuk menggunakan pelindung kepala seperti topi atau payung, dan tidak lupa meminum air putih yang cukup agar terhindar dari dehidrasi.
Selain itu ia menyarankan para jamaah haji untuk menghindari beraktivitas di luar ruangan disaat jam-jam terpanas, disertai dengan istirahat cukup untuk mengurangi risiko terkena gangguan kesehatan akibat panas ekstrem.
"Jangan sampai niat para jamaah melaksanakan ibadah haji justru terkendala gangguan kesehatan yang diakibatkan oleh cuaca panas ekstrem," ucapnya.
Legislator yang menjabat sebagai Ketua Panitia Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Kota Palangka Raya ini juga menyampaikan apresiasi atas upaya Pemkot setempat yang telah melakukan upaya dengan memberikan pembekalan kesehatan khusus kepada para jemaah haji, terkait kondisi cuaca ekstrem yang mungkin dihadapi.
“Dengan dilakukannya langkah pencegahan yang tepat, diharapkan para jamaah haji dapat menjalankan ibadah dengan lancar, nyaman dan kesehatan yang terjaga,” pungkasnya.
Reporter : Novita/Editor: widyawati