
MALANG (Lenteratoday) - Pengacara muda asal Kota Malang, Didik Lestariyono (39) bersiap memasuki ranah politik lewat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Malang 2024.
Mengincar rekomendasi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Didik mengaku siap menghadapi persaingan ketat guna merebut kursi kepemimpinan kota.
"Saya bersama tim sudah mengembalikan formulir (pendaftaran). Dan alhamdulillah dapat diterima dengan baik oleh tim penjaringan atau panitia pendaftaran di DPC PDI Perjuangan Kota Malang," ujar Didik, Sabtu (18/5/2024).
Didik menjelaskan, dengan perolehan kursi tertinggi di parlemen dan mendominasi perolehan kursi di Kota Malang, PDIP menurutnya terus menunjukkan kekuatan sebagai partai pemenang.
Hal inilah yang akhirnya membuat Didik membulatkan tekad, bahwa banyak masyarakat yang masih mempercayakan aspirasi mereka pada PDIP, memberikan dorongan tambahan bagi dirinya yang tengah membidik rekomendasi dari partai tersebut.
Sebagai warga Kota Malang, pria kelahiran tahun 1989 ini berniat membangun kota ke arah yang lebih baik. Didik juga mengaku telah merumuskan visi dan misi pembangunan, termasuk fokus pada pengentasan kemiskinan dan penciptaan lapangan kerja melalui optimalisasi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), hingga pendirian BUMD baru.
"Misalnya, BUMD terkait usaha yang umum. Seperti konveksi, kita himpun produk-produk UMKM kita. Sangat dimungkinkan untuk membuka lapangan kerja bagi masyarakat," tuturnya.
Didik juga berencana membuat kebijakan sekolah gratis selama 12 tahun bagi warga Kota Malang. Di samping itu, masalah seperti kemacetan dan banjir juga menjadi sorotannya dalam memperbaiki Kota Malang ketika ia terpilih dan memimpin kota ini.
Reporter: Santi Wahyu|Edior: Arifin BH