19 April 2025

Get In Touch

Tamu Nglencer Ning Pendopo Mengekor 100 Meter Selama 3 Jam

Mas Dhito saat memberi angpao kepada salah seorang anak saat bersalaman dengan dirinya.
Mas Dhito saat memberi angpao kepada salah seorang anak saat bersalaman dengan dirinya.

KEDIRI (Lenteratoday) - Acara Nglencer Ning Pendopo hari kedua, Rabu(1/5/2024) benar-benar menjadi pesta rakyat, ribuan warga dari seluruh penjuru wilayah Kabupaten Kediri tumplek blek di Pendopo Panjalau Jayati.

Setidaknya hal iru tergambar dari barisan masyarakat yang tidak sedikit datang mengajak anak mengekor hingga 100 meter dan tak habis-habis mulai pukul 13.00-16.00 WIB. Sedikitnya ada empat jenis makanan dan dua minuman yang disiapkan, yakni; Bakso, Geleten, Soto Ayam dan Tahu Campur, semnetara minuman, Es Teh dan Es Krim.

Kabag Umum Pemkab Kediri, Mustika Prayitno Adi mengatakan untuk acara tersebut masing-masing menu pihaknya menyiapkan 15.000-20.000 porsi. Hal ini sesuai prediksi jumlah undangan yang akan datang.

“Kalau acara hari pertama kemarin, Selasa(30/4/2024) jumlah porsi makanan yang disiapkan masing-masing 10.000 porsi. Kalau hari ini, jumlahnya diprediksi lebih banyak, mencapai 15.000-20.000 porsi,” ujar Mustika.

Dipaparkannya acara serupa hari pertama hanya mengundang jajaran Pemkab Kediri, Forkopimda dan Forkopimcam dan jajaran masing-masing. Sementara acara hari ini, mengundang sejumlah ormas, perangkat desa, dan masyarakat umum dengan jumlah yang terbatas batas.

Seperti acara serupa sehari sebelumnya, Bupati Handindhito didampingi Wakilnya, Dewi Mariya Ulfa bagi-bagi uang kepada anak-anak yang ikut bersalaman bupati yang akrab disapa Mas Dhito ini memberi angpao dengan uang Rp 20.000 atau Rp 50.000.

Seperti diungkapka Nurul, ibu-ibu dari Kecamatan Gurah yang mengajak putranya mengaku diberi angpao Rp 50.000.

“Iya, tadi anak saya dikasih duit Pak Bupati 1 lembar uang pecahan Rp 50.000. Kalau teman saya ini anaknya dikasih duit Rp 20.000,” ujarnya saat dicegat awak media.

Sejumlah kepala desa tampak hadir di acara tersebut, salah satunya Purwanto, Kades Damarwulan, Kecamatan Kepung. Kepala desa yang akrab dengan awak media karena sebelumnya berprofesi sebagai wasit sepak bola datang bersama perangkat desanya.

“Ini merupakan bentuk kehormatan Pak Bupati kepada perangkat desa dengan mengundang langsung ke acara ini. Dan, kehormatan ini harus kami hargai dengan mendatangi undanngan acara ini,” ujar Purwanto.(pkp/*)

Reporter:Gatot Sunarko/Editor:Ais

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.