20 April 2025

Get In Touch

Wali Kota Eri Cahyadi Ajak ASN Bekerja untuk Kepentingan Umat

Kegiatan halal bi halal yang diadakan Pemkot Surabaya bersama para ASN (Amanah/Lenteratoday)
Kegiatan halal bi halal yang diadakan Pemkot Surabaya bersama para ASN (Amanah/Lenteratoday)

SURABAYA (Lenteratoday) - Di hari pertama kerja usai libur lebaran, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi berpesan kepada para aparatur sipil negara (ASN) agar bekerja dengan hati yang bersih. Selain itu, ia juga mengingatkan para ASN agar bekerja untuk kepentingan umat.

"Ayo para ASN kita bekerja dengan hati yang bersih, kita bekerja untuk umat. Saya dan Cak Ji (wakil wali kota Surabaya) hanya menjaga kota ini, diberi amanah, dan kekuatan kita di ASN," kata Eri saat acara Halal Bi Halal bersama ASN di Balai Kota Surabaya, Selasa (16/04/2024).

Tak hanya itu, dalam kesempatan tersebut, Eri juga mengucapkan permohonan maaf kepada para ASN.

"Saya dengan Cak Ji menyampaikan minal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin. Kita kembali lagi ke fitrah," tuturnya.

Selain halal bi halal bersama ASN, Eri juga menjadwalkan acara silaturahmi bersama guru-guru di Surabaya, Kader Surabaya Hebat (KSH), bunda PAUD, hingga ibu-ibu PKK di Surabaya. 

"Alhamdulillah, halal bi halal ini kita bagi-bagi jadwalnya. Insyaallah seminggu lebih halal bi halalnya di Balai Kota. Sampai minggu depan," tukasnya.

Reporter: Amanah Nur Asiah (mg)|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.