21 April 2025

Get In Touch

Baru 2 Hari Dibuka, Kuota Mudik Gratis 2024 Hampir Ludes

Kepala Dishub Kota Malang, Widjaja Saleh Putra. (Santi/Lenteratoday)
Kepala Dishub Kota Malang, Widjaja Saleh Putra. (Santi/Lenteratoday)

MALANG (Lenteratoday) - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang, Widjaja Saleh Putra, mengungkapkan program mudik gratis untuk Lebaran 2024 telah menarik minat besar warga Kota Malang. Hingga Selasa (19/3/2024) pukul 10.00 WIB tadi, sebanyak 335 dari 450 kuota yang disediakan telah terisi oleh peserta mudik gratis.

"Yang sudah penuh itu jurusan rute Banyuwangi, bahkan sudah mulai kemarin penuhnya. Nanti kita evaluasi mana yang kosong, mana yang bisa dialihkan, akan kita lihat. Mudah-mudahan prediksi kami sangat dimungkinkan kuota habis hari ini," ujar pria yang akrab dengan sapaan Jaya ini.

Dalam konteks ini Jaya menyebutkan, banyaknya warga Kota Malang yang berasal dari Banyuwangi, merupakan salah satu faktor mengapa bus jurusan Malang-Banyuwangi menjadi rute yang paling banyak diserbu warga. "Nanti kami sediakan dua bis untuk jurusan Banyuwangi," tambahnya.

Selain menawarkan transportasi gratis, program ini juga memberikan fasilitas tambahan kepada peserta seperti goodie bag berisi makanan ringan, yang dapat dikonsumsi oleh peserta selama perjalanan atau saat berbuka puasa.

Lebih lanjut, Jaya menekankan adanya program mudik gratis ini merupakan salah satu upaya untuk menekan inflasi. Sebab dengan mengurangi penggunaan kendaraan pribadi dan kebutuhan akan tiket kendaraan, dirinya berharap hal ini dapat berkontribusi dalam pengendalian inflasi.

"Mereka mudik kan beli tiket, akhirnya kita tekan melalui mudik gratis. Ini menunjang untuk pengendalian inflasi. Mengurangi risiko kemacetan juga," tukasnya. (*)

Reporter: Santi Wahyu | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.