
SURABAYA (Lenteratoday) - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menargetkan minimal 85 persen warga nyoblos di masing-masing TPS di Surabaya.
Hal ini dilakukan agar masyarakat Surabaya ikut berkontribusi dan memberikan hak suaranya dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
"Karena nasib bangsa ini yang menentukan masyarakat, maka datanglah ke TPS, tentukanlah pilihan itu jangan sampai golput, karena itu tidak baik," kata Eri ketika ditemui usai mencoblos di TPS 35, Rabu (14/02/2024).
Lebih lanjut, Eri mencontohkan terkait target yang ia tetapkan. Misalnya di TPS 1 total warga yang terdaftar untuk memberikan hak suaranya ada 100 orang, dan yang datang hanya 80 orang. Maka petugas KPPS akan melakukan jemput bola untuk 20 orang warga yang belum memberikan hak suaranya.
"Misal TPS 1 jumlahnya 100 yang datang 80. Nah yang 20 orang ini akan dijemput, diajak agar memberikan haknya dan menyukseskan Pemilu ini," jelasnya.
Nantinya, Era bersama beberapa kepala OPD (Organisasi Perangkat Daerah) juga akan berkeliling ke TPS-TPS di Surabaya untuk memastikan Pemilu di Surabaya berjalan aman.
"Kami bergerak setelah jam 1. Saya akan keliling dulu nanti bersama beberapa OPD berputar untuk memberikan semangat kepada para petugas KPPS. Jangan sampai mereka kelelahan, memastikan makanan, vitaminnya. Karena buat saya mereka pejuang yang tangguh unuk menetukan nasib bangsa dan negara ini," tutupnya. (*)
Reporter: Amanah Nur Asiah (mg) | Editor : Lutfiyu Handi